Minggu, 22 September 2024
Minggu, 22 September 2024
NewsEkobizJokowi Mulai Khawatir Kenaikan Harga BBM

Jokowi Mulai Khawatir Kenaikan Harga BBM

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Presiden Joko Widodo mengajak kepada Kepala Daerah se-Indonesia untuk berhati-hati akan kenaikan BBM yang diakibatkan perang antara Hamas dengan Israel.

Dalam pidatonya di Istana Negara Jakarta pada Senin (30/10), Jokowi mengatakan, apabila perang antara Hamas dengan Israel meluas akan berdampak pada kenaikan harga minyak bumi.

“Kalau perang ini meluas, Hamas-Israel meluas melibatkan Hizbullah, melibatkan Syria, melibatkan lagi misalnya Iran. Semuanya, masuk ingin saling bantu membantu, yang terjadi adalah kenaikan harga minyak,” kata Jokowi dalam pernyataannya yang dikutip Holopis.com, Senin (30/10).

Dengan begitu, Presiden menjelaskan, bahwa dengan naiknya harga minyak dunia akan mengakibatkan harga BBM menjulang tinggi serta menimbulkan efek ke mana-mana layaknya inflasi.

“Kalau harga BBM naik artinya apa, inflasi akan naik, inflasi naik artinya harga barang-barang dan jasa juga akan naik, larinya ke situ,” tegasnya.

Dengan begitu, Jokowi menghimbau kepada seluruh Kepala Daerah di Indonesia agar konsisten dalam melakukan pekerjaan, sehingga dapat memberikan solusi akan keadaan Indonesia saat ini.

“Situasi saat ini yang harus Bapak-Ibu tahu, harus ngerti, sehingga dalam bekerja itu, oh saya harus kesini, mengerti,” pungkasnya.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Baca Juga

Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

BERITA TERBARU

Lainnya
Related

Menhub Klaim Punya Jurus Jitu Turunkan Harga Tiket Pesawat

Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi mengungkapkan sejumlah cara untuk menurunkan harga tiket pesawat yang semakin mahal. Setidaknya, kata dia, terdapat empat cara yang dipaparkan olehnya.

DJP Klaim MLI STTR yang Diteken Sri Mulyani Bisa Dongkrak Penerimaan Pajak

Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) mengklaim, perjanjian Multilateral Instrument Subject to Tax Rule (MLI STTR) bisa mendongkrak penerimaan pajak negara.

Pasar Keuangan RI Banjir Dana Asing dalam Sepekan

Bank Indonesia (BI) mencatat aliran dana asing yang masuk ke pasar keuangan Indonesia selama sepekan terakhir, yakni selama periode transaksi 17 - 19 September 2024 sebesar Rp 25,6 triliun.

Harga Bahan Pangan Kompak Naik di Akhir Pekan

Harga bahan pangan secara nasional di tingkat pedagang eceran terpantau mengalami kenaikan pada akhir pekan ini, Sabtu 21 September 2024.