Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Elizabeth Olsen Dukung Scarlett Johansson Dalam Pertikaiannya Dengan Disney

FILM, HOLOPIS.COM – Bintang Wanda Vision, Elizabeth Olsen mendukung Scarlett Johansson yang tengah menggugat Disney karena kontrak Black Widow.

“Menurut saya, dia (Scarlett Johansson) sangat tangguh. Dan membaca kabar tersebut, saya berpikir, bagus Scarlett!” kata Elizabeth Olsen dalam wawancaranya bersama Vanity Fair.

Olsen juga membahas kekhawatirannya mengenai era baru di mana streaming sekarang menjadi saingan terberat bioskop. Setelah budaya streaming, apakah bisokop akan tetap laku di pasaran?

Meski muncul kekhawatiran mengenai bisokop, namun Olsen mengatakan para aktor tidak perlu khawatir dengan era baru tersebut.

“Kalau membahas aktor dan pendapatannya, itu hanya tergantung pada kontrak” kata Olsen, yang menerangkan bahwa membintangi film yang ditayangkan secara streaming, tidak akan mengurangi pendapatan seorang aktor.

Pada bulan lalu, Scarlett Johansson menggugat perusahaan Walt Disney yang dianggap telah melanggar kontrak. Hal ini dikarenakan Disney menayangkan Black Widow secara streaming bersamaan dengan rilis bioskop. Hal ini pun membuat penonton bioskop lebih sedikit dari seharusnya dan berpengaruh terhadap pendapat Johansson.

(SEL)

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Donald Trump Akan Salahkan Rakyat Yahudi Jika Ia Kalah Pilpres AS 2024

Mantan Presiden Amerika Serikat yang juga sekaligus kandidat Presiden dari Partai Republik Donald Trump mengatakan bahwa pemilih Yahudi – Ameirka Serikat akan ikut disalahkan jika ia tidak berhasil memenangkan pemilu 5 November mendatang.

Jennifer Coppen Sarankan Lolly Diruqyah

Selebgram Jennifer Coppen ikut terseret kasus Lolly, anak Nikita Mirzani, yang saat ini menjadi perbincangan hangat netizen.

China Kembali Dihantam Topan, Ratusan Ribu Orang Dievakuasi

Jalanan di lingkungan kota Shanghai China kembali dihadapi topan kedua dalam seminggu. Curah hujan yang terjadi di negara tirai bambu tersebut telah memecahkan rekor lokal di beberapa bagian kota.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru