Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Demokrat Tuding Ada Potensi Pengkhianat di Koalisi

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Partai Demokrat melontarkan pernyataan keras mengenai arah k
Koalisi Perubahan untuk Persatuan menjelang Pemilu 2024 mendatang yang tinggal hitungan bulan saja itu.

Ketua Bappilu Partai Demokrat, Andi Arief dalam unggahannya di media sosial menyampaikan, pihaknya kemungkinan hanya akan berkoalisi dengan PKS dalam waku dekat akibat ada potensi pengkhianatan dari partai lain.

“Kami akan terus bersama PKS meski satu partai lain mengkhianati koalisi,” tulis Andi Arief seperti dikutip Holopis.com, Selasa (22/8).

Andi Arief kemudian tidak menjelaskan lebih lanjut apakah partai pengkhianat yang dimaksud adalah Partai Nasdem yang dari beberapa kali kesempatan kerap berbeda pandangan.

Dalam unggahan sebelumnya, Andi Arief juga memperingatkan Anies Baswedan untuk tidak memberikan perlakuan yang berbeda dari setiap partai politik pengusungnya.

“Buat Anies Baswedan harus memperlakukan 3 partai dengan posisi yang sama. Tidak ada partai yang diberi keistimewaan,” tegasnya.

Demokrat pun di kesekian kalinya terus mendesak Anies untuk tidak mengulur waktu lagi dalam mengumumkan siapa sosok cawapres yang akan dipilihnya untuk Pilpres.

“Saya berharap Anies Baswedan segera mendeklarasikan cawapresnya sebagai taktik menaikan elektabilitasnya,” pintanya.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Rugi Puluhan Juta Rupiah, Pengusaha Karawang Lapor Proyek Fiktif ke Polres

Ferry Dharmawan, seorang pengusaha asal Karawang, melaporkan dugaan penipuan dan penggelapan yang dilakukan oleh pria berinisial EA ke Polres Karawang. Dugaan tersebut terkait proyek fiktif yang menyebabkan kerugian materiil bagi Ferry, setelah ia menyerahkan uang puluhan juta rupiah.

Bamsoet Sambut Gembira Wacana Silaturrahmi Prabowo – Mega

Politikus senior Golkar sekaligus Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) mendukung wacana pertemuan antara presiden terpilih Prabowo Subianto dan Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri.

Dugaan Kebocoran Data, DJP Imbau Wajib Pajak Jaga Keamanan Data

Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) membantah adanya dugaan kebocoran data pada sistem mereka. Hal itu sebagaimana disampaikan Direktur Penyuluhan, Pelayanan, dan Hubungan Masyarakat DJP, Dwi Astuti.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru