HOLOPIS.COM, JAKARTA – Kabar gembira untuk Pink Blood (Penggemar artis SM Entertainment), festival musik bernama SMTOWN yang akan dihadiri oleh musisi-musisi naungan SM Entertainment akhirnya akan kembali diselenggarakan di Jakarta.

Dikutip Holopis.com dari akun facebook SMTOWN Indonesia, Rabu (26/7), dalam pengumuman resminya. “Konser ini merupakan konser pertama ‘SMTOWN LIVE’ yang diadakan secara offline di Jakarta dalam 11 tahun terakhir setelah konser yang diadakan pada tahun 2012.”

“Tahun ini merupakan tahun yang bermakna, di mana tahun ini memperingati 50 tahun hubungan diplomatik Korea Selatan dan Indonesia. Konser ini tidak hanya mencerminkan makna keharmonisan antar kedua negara, tapi juga menambah makna sebagai ajang pertukaran budaya yang dilakukan secara aktif,” tulis pernyataan SMTOWN.

Konser SMTOWN kali ini pun turut dimeriahkan oleh berbagai artis naungan SM Entertainment yang sangat bertalenta, seperti TVXQ!, SUPER JUNIOR, Red Velvet, NCT 127, NCT DREAM, WayV, aespa, dan SM NEW BOY GROUP yang akan memulai debutnya di bulan September.

‘SMTOWN LIVE 2023 SMCU PALACE @JAKARTA with KB Bank’ yang didukung oleh KB Bank dan KB Bukopin selaku anak perusahaan KB Bank di Indonesia akan digelar pada Sabtu (23/9), pukul 18.30 WIB di Gelora Bung Karno (GBK) Main Stadium.

Sementara, Tiket konser ‘SMTOWN LIVE’ 2023 @JAKARTA akan mulai dijual pada Rabu (9/7), pukul 14.00 WIB khusus untuk nasabah kartu kredit Bank KB Bukopin, dan penjualan umum akan dimulai pada Jumat (11/7), pukul 14.00 WIB melalui situs www.smtownjakarta.com.

Sebagai informasi, sejak tahun 2008 ‘SMTOWN LIVE’ telah diadakan di berbagai kota dan negara di seluruh dunia. Pada bulan Agustus 2022 lalu, ‘SMTOWN LIVE’ secara offline diadakan di Tokyo Dome sebanyak 3 kali pertunjukkan konser yang berhasil mendapatkan total 150,000 penonton.