Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Kaesang Maju di Pilwakot Depok, Gibran : Yang Merestui Bukan Saya

HOLOPIS.COM, JATENG – Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menanggapi pernyataan dari adiknya, Kaesang Pangarep yang menyatakan bakal maju di pemilihan Wali Kota Depok.

Gibran pun menegaskan, restu keluarga yang dimaksud sebenarnya adalah restu dari warga Depok yang akan dipimpinya dalam kurun waktu lima tahun mendatang.

“Ya idealnya yang merestui bukan saya tapi warganya,” kata Gibran dalam pernyataannya yang dikutip Holopis.com, Senin (12/6).

“Yang namanya restu itu dari warga setempat, masyarakat setempat,” lanjutnya.

Gibran kemudian melempar wacana pencalonan adiknya tersebut langsung kepada Kaesang dan tidak kepada dirinya.

“Tanya Kaesang, dia di sini, tidak ditanya. Tanya Kaesang. Saya tidak tahu, saya baru sampai rumah,” imbuhnya.

Mengenai sikap pribadinya atas pencalonan Kaesang, Gibran pun mengaku tidak ambil pusing dan mempersilahkan apabila dia memang serius terjun ke politik.

“Terserah Kaesang, Monggo, ya terserah Kaesang,” tutupnya.

Sebelumnya diberitakan, anak bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep menyampaikan bahwa dirinya sudah mendapatkan izin dari keluarga usai digadang-gadang oleh Partai Solidaritas Indonesia (PSI) untuk maju dalam Pilwakot Depok, Jawa Barat.

“Saya Kaesang Pangarep. Saya sudah mendapatkan izin dan restu dari keluarga saya,” kata Kaesang dalam sebuah video yang beredar.

Untuk itu, Kaesang pun menyatakan siap untuk maju dalam Pilkada tahun 2024 yang diselenggarakan untuk memilih Walikota dan Wakil Walikota di Depok.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Rugi Puluhan Juta Rupiah, Pengusaha Karawang Lapor Proyek Fiktif ke Polres

Ferry Dharmawan, seorang pengusaha asal Karawang, melaporkan dugaan penipuan dan penggelapan yang dilakukan oleh pria berinisial EA ke Polres Karawang. Dugaan tersebut terkait proyek fiktif yang menyebabkan kerugian materiil bagi Ferry, setelah ia menyerahkan uang puluhan juta rupiah.

Bamsoet Sambut Gembira Wacana Silaturrahmi Prabowo – Mega

Politikus senior Golkar sekaligus Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) mendukung wacana pertemuan antara presiden terpilih Prabowo Subianto dan Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri.

Dugaan Kebocoran Data, DJP Imbau Wajib Pajak Jaga Keamanan Data

Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) membantah adanya dugaan kebocoran data pada sistem mereka. Hal itu sebagaimana disampaikan Direktur Penyuluhan, Pelayanan, dan Hubungan Masyarakat DJP, Dwi Astuti.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru