Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Ada Penyegaran Baru Produk SUV, Suzuki Jimny 5 Pintu Siap Masuk Indonesia?

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Suzuki mulai memberikan sinyal, akan ada sebuah produk baru yang akan dihadirkan. Produk yang dihadirkan, akan hadir dari lineup SUV.

4W Marketing Director Suzuki Indomobil Sales (SIS), Donny Ismi Saputra mengungkapkan, Suzuki akan memberikan penyegaran pada produk SUV legendaris.

“Jadi ke depannya salah satu produk ini akan kita perkenalkan dan bisa menyegarkan produk-produk SUV kami,” katanya dalam keterangan yang dikutip Holopis.com, Rabu (7/6).

“Kemudian dalam waktu dekat akan ada penyegaran untuk SUV yang kami produksi di dalam negeri dan rencananya akan ada juga penyegaran atau ekstensifikasi model terhadap line-up legend SUV kami,” ungkap Donny.

Sebelumnya, Suzuki telah memperkenalkan Suzuki Jimny 5 pintu di India dalam ajang Auto Expo 2023 di New Delhi.

Jika berkaca dari peluncuran tersebut, kemungkinan Suzuki Jimny 5 pintu juga akan dihadirkan di Indonesia. Apalagi, Sebelumnya Suzuki Jimny 3 pintu di Indonesia.

Sayangnya, Donny belum bisa menanggapi rumor kehadiran Suzuki Jimny 5 pintu di Indonesia tersebut secara rinci.

“Jadi untuk strategi, jumlah unit, harga untuk produk yang belum diluncurkan itu belum bisa kami berikan informasinya. Jadi tunggu saja dalam waktu dekat, kalau sudah waktunya pasti akan kami informasikan” pungkasnya.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

BMW Eurokars Kebon Jeruk Jadi Diler Berkonsep Retail.Next di Jakarta Barat

BMW Group Indonesia meresmikan dealernya, dengakn konsep yang berbeda. Kali ini, BMW Eurokars Kebon Jeruk hadir dengan konsep Retail.Next dan tampilan yang mewah serta eksklusif.

Huawei Mau Ikut Ramaikan Pasar Kendaraan Listrik di Indonesia

Huawei dikabarkan akan memperluar sayap bisnisnya di Indonesia, tidak hanya di pasar teknologi informasi dan komunikasi. Seperti diketahui, Huawei punya beberapa produk gadget yang dipasarkan di Indonesia.

Pabrik Handal Bekasi jadi Lokasi Perakitan Mobil Listrik Neta X

Mobil Listrik Neta X mulai dirakit di pabrik Handal, Bekasi, Jawa Barat. Ini menjadi produk kedua PT Neta Auto Indonesia yang dirakit di Indoensia, setelah sebelumnya ada Neta V-II.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru