Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Cek Harga Tiket Pertandingan Timnas Indonesia Vs Argentina Disini

HOLOPIS.COM, JAKARTA – PSSI (Pesatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia) akhirnya secara resmi umumkan harga tiket, laga antara Timnas Indonesia melawan Timnas Argentina yang akan berlangsung di stadion utama GBK (Gelora Bung Karno) pada 19 Juni 2023.

Harga termurah yang disampaikan ketua PSSI, Erick Thohir yakni Rp 600 ribu untuk kategori 3. Sedangkan harga termahal yakni VIP Barat dan Timur yang dibanderol Rp4.250.000.

Erick mengungkapkan, penjualan tiket akan dimulai pada tanggal 5 Juni 2023, khusus pemegang kartu BRI. Sementara untuk umum, akan dijual 6 – 7 Juni 2023. Total tiket yang akan dijual, ada 60 ribu tiket.

“19 Juni lnsya Allah kita punya pertandingan internasional kelas dunia. Kita akan mulai penjualan tiket mulai 5 Juni khusus untuk BRI card holder,” ujar Erick dalam konferensi pers yang dikutip Holopis.com, Senin (29/5).

“Kemudian 6-7 Juni ada penjualan publik dengan metode semua pembayaran. Pembelian tiket bisa melalui website PSSI dan tiket.com. Kickoff pertandingan tersebut, akan dimulai pada pukul 19.30 WIB. lanjutnya.

Sebagai informasi, pertandingan Timnas Indonesia melawan Argentina adalah agenda FIFA Matchday. Laga tersebut, juga jadi bagian Tur Asia Argentina 2023.

Timnas Argentina dikabarkan akan membawa mega bintangnya, Lionel Messi dalam Tur Asia tersebut. Selain melawan Timnas Indonesia, Argentina juga akan melawan Timnas Australia di Beijing, China, pada 15 Juni

Daftar harga tiket Indonesia vs Argentina
1. Kategori 3: Rp600 Ribu
2. Kategori 2: Rp1,2 juta
3. Kategori 1: Rp2,5 juta
4. VIP Barat dan Timur: Rp4.250.000

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Meski Lolos ke Semifinal China Open 2024, Fikri/Daniel Ngaku Masih Harus Perbaiki Permainan

Pasangan Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin berhasil lolos ke semifinal China Open 2024. Meski menang straight game atas wakil Denmark Rasmus Kjaer/Frederik Sogaard, namun Fikri/Daniel belum lah puas dan masih perlu ada yang harus diperbaiki cara bermainnya.

Arsenal Memang Gak Kebobolan, Tapi Pengennya sih Menang

Arsenal harus puas mendapatkan hasil imbang kontra Atalanta dengan skor 0-0. Bintang The Gunners Declan Rice pun merasa tidak puas dengan hasil tersebut meski gawang timnya mencatatkan clean sheet.

Kartu Merah Bikin Permainan Barcelona Berantakan!

Barcelona harus bermain dengan 10 pemain ketika berhadapan dengan AS Monaco, laga pun berkesudahan 1-2 untuk kemenangan tim tuan rumah. Manajer Blaugrana Hansi Flick menilai bahwa insiden kartu merah yang diterima Eric Garcia membuat rencana permainan berubah total.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru