HOLOPIS.COM, JAKARTA – Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir menyambut baik rampungnya proses naturalisasi pemain Timnas Indonesia Ivar Jenner dan Rafael Struick.
Sebelumnya diketahui bahwa, Ivar Jenner dan Rafael Struick telah resmi sebagai WNI usai mengikuti jalannya prosesi pengambilan sumpah kewarganegaraan di Kanwil Kemenkumham, DKI Jakarta, Senin (22/5).
Erick Thohir pun mengucapkan selamat kepada keduanya, dan meyakini bahwa kehadiran Ivar dan Rafael bisa meningkatkan kualitas Timnas Indonesia.
“Alhamdulillah Ivar dan Rafael sudah menjalani proses pengambilan sumpah kewarganegaraan di Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta hari ini,” ucap Erick, sebagaimana informasi yang diterima Holopis.com, Selasa (23/5).
Erick menyampaikan kehadiran keduanya akan kian menambah kekuatan Timnas Indonesia. Erick berharap Struick dan Jenner juga menularkan ilmu dan pengalaman berlaga di level internasional kepada para pemain lain di timnas Indonesia.
Selain itu, Erick juga menyebut bahwa kehadiran keduanya bisa mampu menimbulkan persaingan yang sehat untuk memperebutkan posisi di timnas akan semakin kompetitif.
“Para pemain lain tentu akan semakin termotivasi untuk bersaing secara sehat, meningkatkan kemampuan agar dipilih menjadi bagian dari skuat Garuda,” tambahnya.
Kemudian, Erick menyampaikan, kini PSSI sendiri sedang merampungkan finalisasi perpindahan Ivar Jenner dan Rafael Struick dari Federasi Sepakbola Belanda (KNVB).
Ada pun Erick Thohir berharap proses finalisasi perpindahan federasi tersebut segera terealisasi, agar Ivar Jenner dan Rafael Struick bisa bergabung bersama Timnas Indonesia.