HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pihak Kepolisian mulai menutup jalam Medan Merdeka Barat, jelang aksi May Day yang dilakukan oleh berbagai serikat buruh.

Pantauan Holopis.com di lapangan sekitar pukul 08.00 WIB, Polisi mulai menutup jalan dengan barier beton.

Kendaraan dari arah Istana Negara menuju ke Patung Kuda, tidak bisa melintas begitu juga arah sebaliknya.

Sebelumnya diberitakan, Aksi May Day yang akan berlangsung pada hari ini, Senin 1 Mei 2023 akan ada 4.216 personel gabungan yang siap mengamankan kegiatan yang rencananya dilakukan di 4 titik.

“Adapun 4 titik yang menjadi konsentrasi massa buruh yakni di Istana Negara, Gedung MPR/DPR RI, Lapangan Panahan Senayan dan GOR Rawa Badak Jakarta Utara,” kata Kepala Divisi Humas Polri Irjen Sandi Nugroho dalam keterangan yang dikutip Holopis.com, Senin (1/5).

Sandi merinci, jumlah personel gabungan itu terdiri dari 3.318 dari Polri, 690 personel dari TNI dan 208 personel dari Pemprov DKI Jakarta.

Selain itu, pihaknya juga menyiapkan rekayasa lalu lintas dan pengalihan arus lalin kan bersifat situasional.