HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pertandingan super big match antara Liverpool vs Arsenal akan tersaji di pekan ke-30 Liga Inggris. Manajer The Reds, Jurgen Klopp mengaku takjub melihat kondisi The Gunners saat ini.
Laga Liverpool vs Arsenal akan digelar di Stadion Anfield, tepatnya pada Minggu (9/4) mendatang. Kondisi kedua tim tentu saling berbanding terbalik, dimana The Gunner saat ini sedang dalam puncak performanya, sementara The Reds lagi terseok-seok usai gagal menang dalam empat laga terakhirnya.
Gemilangnya performa Arsenal saat ini jadi fokus perhatian Jurgen Klopp. Bahkan, Liverpool menaruh hampir setengah pemain andalannya saat melawan Chelsea, meski pada akhirnya sebagian terpaksa dimainkan di tengah-tengah laga.
“Pertandingan berikutnya adalah Arsenal. Saya tidak tahu persis di mana Arsenal tahun lalu, tetapi mereka sekarang jelas sedang di puncak dalam kondisi luar biasa, memainkan sepak bola cepat, jujur itu sangat bagus untuk ditonton,” ungkap Klopp, seperti dikutip Holopis.com dari Mirror, Kamis (6/4).
Meski begitu, Klopp masih optimis bisa meraih poin maksimal melawan Arsenal nanti karena main di kandang sendiri.
“Tapi kami ada di sana, ini adalah pertandingan kandang dan rekor kandang kami tidak seburuk rekor tandang,” tambahnya.
“Artinya saya sangat menantikan pertandingan ini sekarang karena malam ini saya melihat satu langkah dan itulah yang saya inginkan. Sekarang mari kita lanjutkan di Anfield, mereka sedang menunggu kami dan kami ingin menyampaikannya,” tukasnya.
Sebagai informasi, pertandingan tersebut juga jadi ajang balas dendam untuk Liverpool, sebab The Reds kalah pada pertemuan pertamanya di Stadion Emirates, dengan skor 3-2.