HOLOPIS.COM, JAKARTA – Spanyol sukses mengalahkan Norwegia dengan skor telak, 3-0 tanpa balas di laga pertama Grup A Kualifikasi Euro 2024.
Bertanding di LA Rosaleda, Malaga, pada Minggu (26/3), Spanyol selaku tuan rumah tampil menekan sejak awal pertandingan atas Norwegia.
Terbukti, tekanan-tekanan yang diberikan mampu membuat Spanyol menciptakan gol pertama di menit 13, oleh Dani Olmo.
Dominasi penguasaan bola Spanyol pun semakin intens setelah gol Dani Olmo, namun beberapa peluang yang diciptakan baik oleh tuan rumah maupun Norwegia tak berbuah gol, dan babak pertama ditutup 1-0.
Pada babak kedua, pertandingan berjalan sengit meski Spanyol masih memegang kendali penguasaan bola. Norwegia pun hanya bisa melakukan serangan balik saja dalam permainannya.
Meski begitu, gol kedua dan ketiga Spanyol baru lahir di 10 menit akhir babak kedua. Joselu sukses mencetak brace, pertama di menit 84 dan kedua di menit 85.
https://www.instagram.com/p/CqOjU-1qFqp/
Dengan demikian, hasil kemenangan 3-0 itu membawa Spanyol bersaing ketat dengan Skotlandia dalam perebutan puncak klasemen Grup A.
Spanyol dan Skotlandia sama-sama mengemas 3 poin, dan sama-sama mengoleksi 3 gol. Sehingga keduanya bertengger di puncak klasemen sementara Grup A Kualifikasi Euro 2024.