yandex
Jumat, 10 Januari 2025

Trailer The Little Mermaid Rilis, Netizen Kagum dan Gak Sabar Nonton

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Trailer film The Little Mermaid akhirnya dirilis di Youtube untuk ditonton para penggemar. Little Mermaid merupakan salah satu film Disney Princess yang sudah lama ditonton.

Belum lagi kontroversi pemilihan pemeran utama yang semakin membuat netizen pro dan kontra serta penasaran.

Dalam film ini, Ariel akan diperankan oleh Halle Bailey, Melissa McCarthy sebagai Ursula, Jnah Hauer-King sebagai Pangeran Eric, Javier Bardem sebagai Raja Triton, dll.

“Dia manusia! Kau adalah putri duyung,” kata Raja Triton di Trailer, dikutip Holopis.com (13/3).

Kemudian Ariel menjawab bahwa meskipun mereka berbeda, bukan berarti mereka adalah musuh.

“Bukan berarti kami musuh,” kata Ariel.

Sebelumnya, sempat ada kontroversi mengenai pemilihan aktris Ariel. Hal tersebut karena di animasi Disney keluaran tahun 1989, Ariel adalah seorang gadis berkulit pucah dan rambut merah terang.

Sementara Disney memutuskan bahwa aktris muda kulit hitam yang akan memerankan Ariel. Keputusan ini pun diterima dengan positif oleh banyak netizen, namun ada pula beberapa komentar negatif tentang keputusan Disney.

Little Mermaid akan tayang di Bioskop pada Mei 2023 mendatang. Sobat Holopis, siapa nih yang nggak sabar nonton Little Mermaid?

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral