Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Manchester City Bikin Leipzig Nangis Darah, Haaland Borong 5 Gol

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Manchester City berhasil membuat RB Leipzig hancur lebur dengan pesta gol, 7-0 tanpa balas di leg kedua babak 16 besar Liga Champions. Erling Haaland pun menjelma jadi monster yang kasat di mata dengan 5 golnya.

Kesombongan Leipzig yang pada leg pertama sebelumnya mampu menahan imbang Manchester City, dengan skor 1-1 pun harus ditelan mentah-mentah oleh mereka sendiri.

Dalam pertandingannya di Stadion Etihad, Rabu (15/3), Erling Haaland sudah menyumbang hattrick untuk Manchester City sejak awal babak atas Leipzig.

Erling Haaland sukses membuat tiga gol, pertama ditorehkan pada menit 22 melalui titik putih, kemudian tak lama kemudian ia kembali mencetak gol di menit 24 dan gol ketiga lahir pada menit 45+2.

Sementara dua gol Erling Haaland lainnya terjadi di menit 53 dan 57, sebelumnya ada gol Ilkay Gundogan pada menit 49 dan gol terakhir Manchester City dicetak Kevin De Bruyne di menit 90+2.

Dari rentetan gol itu saja sejatinya sudah terlihat bagaimana dominasi penguasaan bola yang terjadi di atas lapangan hijau.

Maka dari itu, kemenangan mutlak berhak didapat Manchester City atas tamunya tersebut. The Citizens pun otomatis melaju ke babak perempat final Liga Champions berkat unggul agregat 8-1 atas Leipzig.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Jack Miller Balapan di MotoGP 2025 Bersama Pramac Pakai Motor Yamaha

Jack Miller akan ikut dalam balapan MotoGP 2025, setelah resmi menandatangani kontrak dengan tim Pramac Racing Yamaha. Durasi kontrak yang ditawarkan, yakni selama satu musim.

China Open 2024 : Jonatan Christie Tembus ke Semifinal Usai Sikat si Kuda Hitam

Jonatan Christie berhasil melangkah ke babak semifinal China Open 2024, usai sukses mengandaskan perlawanan si kuda hitam asal tuan rumah Lei Lan Xi di babak perempat final.

Meski Lolos ke Semifinal China Open 2024, Fikri/Daniel Ngaku Masih Harus Perbaiki Permainan

Pasangan Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin berhasil lolos ke semifinal China Open 2024. Meski menang straight game atas wakil Denmark Rasmus Kjaer/Frederik Sogaard, namun Fikri/Daniel belum lah puas dan masih perlu ada yang harus diperbaiki cara bermainnya.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru