HOLOPIS.COM, JAKARTA – Gol kemenangan Manchester City kontra Palace dicetak Erling Haaland melalui titik putih pada menit ke-78. Sang Manajer, Pep Guardiola memuji betul bagaimana penampilannya itu, dan mengatakan bahwa striker andalannya itu sudah kebal akan tekanan tinggi.
Bahkan, Guardiola melontarkan candanya bahwa Erling Haaland seharusnya bisa mencetak lima gol di setiap pertandingan.
“Jadi ketika dia tidak mencetak gol, pasti ada tekanan, tapi Erling Halaand ini gak perlu merasakan tekanan itu, dia menjalani musim yang luar biasa sejauh ini, dia melewatkan beberapa peluang di babak pertama, dan saya pikir penalti lebih sulit untuknya,” kata Guardiola, seperti dikutip Holopis.com dari situs resmi Manchester City, Minggu (12/3).
“Tapi dia selalu ada dan dia menikmatinya dan cara dia merayakan golnya dan gol rekan setimnya menunjukan bahwa betapa bahagianya dia di sini dan betapa bahagianya kami bersamanya,” sambungnya.
Lanjutnya, Guardiola menuturkan bahwa Erling Haaland masih bisa mencetak gol lebih banyak lagi, karena dia selalu menjaga fokus bermainnya di setiap pertandingan.
“Angka-angka ada untuk diri mereka sendiri dan untuk mencetak gol sebanyak itu di liga ini terutama, dan kami masih berada di bulan Maret. Salah satu atribut terbesarnya yang saya pelajari dari bekerja dengannya adalah dia tidak pernah kehilangan fokusnya,” tambahnya.
Menurutnya, Erling Haaland tak pernah berhenti berusaha dan selalu berpikir positif meski tak mendapat peluang sekalipun di setiap laganya.
“Tentu saja dia merasakan tekanan, tekanannya bagus, dan dia harus menerimanya dan menanganinya. Tapi itu bagu dan mendorong anda untuk menjadi yang terbaik,” ungkapnya.
Sebagai informasi, Erling Haaland sampai saat ini merupakan mesin gol Manchester City, ia kini telah mengemas 28 gol dan menempatkan dirinya di puncak top skor Liga Inggris sementara.
Erling Haaland unggul 8 gol dari pesaing terdekatnya soal urusan top skor, yakni Harry Kane dari Tottenham Hotspur yang kini mengoleksi 20 gol.