Minggu, 22 September 2024
Minggu, 22 September 2024
NewsEkobizBaru Diumumkan, Luhut Sudah Beri Kabar Tak Sedap soal Insentif Kendaraan Listrik

Baru Diumumkan, Luhut Sudah Beri Kabar Tak Sedap soal Insentif Kendaraan Listrik

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan menyampaikan kabar yang terbilang tak sedap, dimana ia mengatakan bahwa insentif kendaraan listrik atau electric vehicle (EV) tidak akan diberikan pemerintah selamanya.

“Bantuan ini (insentif kendaraan listrik) tentunya tidak akan berlangsung selamanya,” kata Luhut dalam unggahan di akun Instagram pribadinya @luhut.pandjaitan yang dikutip Holopis.com, Senin (6/3).

Kabar tak sedap itu sudah disampaikan Luhut, padahal insentif kendaraan ramah lingkungan tersebut, belum terlaksana sepenuhnya, mengingat kebijakan insentif itu baru akan berlaku mulai 20 Maret 2023 mendatang.

Luhut kemudian menjelaskan, bahwa dasar dari pemberian insentif tersebut karena pemerintah melihat populasi kendaraan listrik yang ada di Indonesia terbilang masih sangat sedikit.

Menurutnya, minimnya populasi tersebut karena perbedaan harga yang signifikan antara kendaraan listrik dengan kendaraan konvensional, sehingga menghalangi kemampuan masyarakat untuk bertransisi ke kendaraan listrik.

“Karena itulah Program bantuan pemerintah untuk kendaraan bermotor listrik hari ini kami luncurkan sebagai langkah awal untuk meningkatkan keterjangkauan harga dan daya beli masyarakat terhadap kendaraan listrik yang lebih luas, serta memacu perkembangan industri otomotif energi baru,” tutur Luhut.

Lebih lanjut, Luhut meyakini perbedaan harga yang signifikan yang terjadi saat ini, antara kendaraan listrik dan konvensional lambat laun pasti akan berkurang. Nantinya, kata dia, akan ada saatnya harga kendaraan listrik di Indonesia akan semakin terjangkau.

“Kelak saat harga kendaraan listrik semakin terjangkau, titik adopsi masal tercapai, otomatis kebutuhan dan relevansi fasilitas bantuan akan berkurang,” pungkas Luhut.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Baca Juga

Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

BERITA TERBARU

Lainnya
Related

Harga Emas di Pegadaian Hari Minggu Terkerek Naik

Harga emas batangan bersertifikat yang dijual di PT Pegadaian (Persero) terpantau mengalami kenaikan tipis pada perdagangan akhir pekan ini, Minggu 22 September 2024.

Jangan Lupa! Tarif Tol Dalam Kota Jakarta Resmi Naik Hari Ini

Kenaikan tarif tol pada ruas Jalan Tol Dalam Kota Jakarta telah resmi diberlakukan mulai hari ini, Minggu 22 September 2024, sejak pukul 00.00 WIB dini hari tadi. 

Hari Minggu, Harga Emas Antam Mandek di Level Rp 1.455.000

Harga emas batangan bersertifikat keluaran PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) alias emas Antam terpantau tidak mengalami perubahan alias stagnan pada perdagangan hari ini, Minggu 22 September 2024.

Menhub Klaim Punya Jurus Jitu Turunkan Harga Tiket Pesawat

Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi mengungkapkan sejumlah cara untuk menurunkan harga tiket pesawat yang semakin mahal. Setidaknya, kata dia, terdapat empat cara yang dipaparkan olehnya.