Jumat, 27 Desember 2024
Marry Christmas 2024

Transfer Antar Rekening BCA Minimal Rp1 Per 21 Maret 2023

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Manajemen PT Bank Central Asia Tbk (BCA) mengeluarkan kebijakan baru, yakni menurunkan minimal biaya transfer dari sebelumnya Rp10.000 menjadi Rp1. Kebijakan ini akan efektif berlaku mulai tanggal 21 Maret 2023 nanti.

“Minimal transfer antar rekening BCA akan berubah dari Rp10 ribu menjadi Rp1 untuk mata uang rupiah ke rupiah,” kata Employer Value Proposition Corporate Communication BCA, Hera F Haryn dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com, Senin (6/3).

Semua transaksi ini bisa dilakukan melalui aplikasi mobile dan internet banking. Semua itu diklaim sebagai upaya untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan kepada para nasabah di dalam transaksi mereka.

Pun demikian, ia terus mengimbau kepada para nasabahnya untuk terus waspada terhadap berbagai modus penipuan. Salah satunya adalah penipuan berkedok meminta informasi akses data.

“Jaga selalu kerahasiaan data perbankan Anda,” tegasnya.

Bank BCA
Program minimal transfer antar rekening BCA.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai berbagai layanan transaksi BCA, silakan hubungi Halo BCA 1500 888 atau cukup mention akun Twitter @HaloBCA.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral