HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pada race 1 WSBK 2023 Mandalika, pembalap Ducati, Alvaro Bautista berhasil finish di posisi pertama.
Balapan yang berlangsung pada Sabtu (4/3), di sirkuit Mandalika, NTB, Bautista berhasil mengambil posisi terdepan, sejak balapan dimulai.
Kemenangan Baustia ini jadi yang pertama bagi pembalap asal Spanyol itu di sirkuit Mandalika. Pasalnya pada musim lalu, ia hanya menempati podium kedua.
Sementara itu, pembalap Yamaha Prometeon, Toprak Razgatlioglu yang sebelumnya berhasil baik podium di Superpole, hanya mampu finish di posisi kedua.
Pada balapan kali ini, Toprak tidak berkutik dengan kecepatan dari motor Bautista. Tapi, ia mampu mengalahkan Jonathan Rea yang hanya bisa finish di posisi kesembilan.
Hasil Race 1 WSBK 2023 Mandalika :
1. Bautista
2. Toprak
3. Locatelli
4. Bassani
5. Petrucci
6. Van der Mark
7. Vierge
8. Aegerter
9. Jonathan Rea
10. Alex Lowes
11. Baz
12. Lecuona
13. Oettl
14. Gerloff
15. Baldassarri
16. Syahrin
17. Konig
18. Sykes
Sebelumnya, dalam sesi kualifikasi pertama WSBK 2023 Mandalika, yang berlangsung di sirkuit Mandalika, Sabtu 4 Maret 2023. Pembalap Yamaha Prometeon, Toprak Razgatlioglu berhasil merebut pole position dengan catatan waktu 1 menit 32.037 detik.
“Saya sangat senang karena mampu menguasai trek dan (meraih posisi) teratas, mengingat ini adalah penampilan yang penting,” kata Toprak setelah raih podium Superpole yang dikutip Holopis.com, Sabtu (4/3).
Posisi kedua ada Andrea Locatelli dengan selisih waktu 0,069 detik di belakang Toprak, sedangkan posisi ketiga ditempati Alvaro Bautista dengan selisih waktu 0,165 detik.