HOLOPIS.COM, JAKARTA – Vinicius Junior mencatatkan beragam rekor, setelah membawa Real Madrid menang 2-0 atas Valencia di laga tunda mereka pada pekan ke-17 Liga Spanyol, Jumat (2/3).

Sebelumnya diketahui bahwa, Vinicius Junior sendiri merupakan penyumbang salah satu gol kemenangan Real Madrid atas Valencia di laga tersebut.

Satu gol itu pun nampaknya jadi salah satu rekor penting dalam karir Vinicius Junior bersama Real Madrid.

Tercatat, pertandingan Real Madrid vs Valencia jadi laga ke-200 untuk Vinicius Junior, lalu satu golnya itu pun jadi torehan ke-50 pemain Brasil tersebut selama berseragam Los Blancos.

Vinicius Junior juga jadi pemain yang paling banyak bermain dari pemain mana pun bersama Real Madrid di musim ini.

Kemudian, satu golnya atas Valencia itu jadi gol ke-13 Vinicius Junior di seluruh kompetisi pada musim ini, sejajar dengan Karim Benzema.

Terakhir, Vinicius Junior juga telah dinominasikan untuk Penghargaan Terbaik FIFA, dan telah membuat sejarah untuk Real Madrid dengan mencetak gol kemenangan atas Liverpool di Liga Champions musim lalu, sehingga Los Blancos berhasil menyabet La Decimoucuarta atau trofi Liga Champions ke-14.

Sebagai informasi, selama berkarir bersama Real Madrid, Vinicius Junior sendiri mampu mengantongi tujuh gelar juara, yakni 1 gelar Liga Champions, 1 Piala Dunia Antarklub, 1 Piala Super Eropa, 2 gelar juara Liga Spanyol dan 2 Piala Super Spanyol.