HOLOPIS.COM, JAKARTA – Sekretaris Jenderal (Sekjen) PP Perbasi, Nirmala Dewi buka suara mengenai pencalonan dirinya sebagai Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI untuk periode 2023-2027.
Nirmala Dewi mengakui bahwa sejatinya ia tak tahu menahu bahwa namanya tercantum sebagai bakal calon Exco PSSI.
“Saya ucapkan terima kasih untuk voter yang mengusung nama saya maju dalam pencalonan Exco PSSI. Jujur saya tidak tahu jika nama saya diusulkan menjadi calon Exco PSSI. Tiba-tiba muncul,” ucapnya, sebagaimana informasi yang diterima Holopis.com, Selasa (17/1).
Lanjutnya, Nirmala Dewi menuturkan bahwa dirinya masih ingin fokus menjalankan tugas sebagai Sekjen PP Perbasi.
“Saya saat ini masih fokus menjalankan tugas sebagai Sekjen di PP Perbasi. Dan saya mohon doa serta dukungan teman-teman dalam menjalankan tugas saya di sini,” pungkasnya.
Sebagai informasi, daftar nama-nama untuk bakal calon Ketua Umum, Wakil Ketua Umum dan Anggota Komite Eksekutif (Exco) resmi diumumkan pasca Kongres Biasa (KB) PSSI beberapa waktu yang lalu.
Dari kabar terkini yang didapat, ada penambahan beberapa nama dalam daftar calon wakil Ketua Umum hingga Anggota Exco.
Secara total, saat ini bakal calon Ketum PSSI masih ada lima orang, 20 bakal calon Waketum hingga 83 bakal calon Anggota Komite Exco.