Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Gus Yaqut Minta Pegawai Kemenag Tak Jadi Partisan Politik

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas alias Gus Yaqut memberikan peringatan kepada para pegawai di Kementerian Agama agar tidak menjadi bagian dari partisan politik, apalagi saat ini menjelang pemilu 2024.

Salah satu tujuannya adalah agar pegawai di lingkungan Kementerian Agama bisa menjadi agen penebar kerukunan kepada masyarakat yang berpotensi terpecah-belah lagi akibat sentimen politik yang mungkin terjadi.

“Semangat merawat kerukunan umat harus digelorakan seluruh ASN Kementerian Agama. Saya minta tidak ada ASN Kementerian Agama yang partisan, apalagi ikut melakukan provokasi di tengah keragaman pilihan,” kata Gus Yaqut dalam keterangannya seperti dikutip Holopis.com, Selasa (3/1).

Lebih lanjut, Gus Yaqut menyatakan bahwa Aparatur Sipil Negara (ASN) Kementerian Agama juga bisa berperan aktif bagaimana membuat kehidupan masyarakat dan hubungan sosial sesama warga negara bisa tetap terjalin dengan baik sekalipun ada perbedaan politik.

Sebab, kerukunan yang digelorakan memiliki tujuan yang baik, yakni membuat Indonesia semakin hebat lagi.

“ASN Kementerian Agama harus menjadi simpul kerukunan dan persaudaraan. Dan yakinlah bahwa kerukunan umat akan mengantarkan pada Indonesia hebat,” tuturnya.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Ferry Koto Puji Gielbran Masuk PKB, Sindir Anies Baswedan

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Influencer Ferry Koto memberikan reaksi positif...

SBY Main ke Rumah Prabowo, Diajak Ngopi Sambil Diskusi

Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) berkunjung ke kediaman presiden terpilih Prabowo Subianto di Jl Kertanegara No. 4 Jakarta Selatan, Kamis (19/9).

Indra Septiarman Sudah Ngaku Bunuh Nia

HOLOPPIS.COM, JAKARTA - Kapolres Padang Pariaman, AKBP Ahmad Faisol...
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru