Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Shin Tae-yong Prediksi Timnas Indonesia akan Lawan Vietnam di Semifinal Piala AFF 2022

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pelatih utama Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memprediksikan bahwa Vietnam lah yang nampaknya akan dihadapi anak asuhnya di semifinal Piala AFF 2022.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Shin Tae-yong pasca pertandingan Filipina vs Indonesia di laga pamungkas Grup A Piala AFF 2022, Senin (2/1).

Diketahui, bahwa Timnas Indonesia lolos ke semifinal Piala AFF 2022 dengan status runner-up Grup A, dan akan bertemu juara Grup B.

Untuk Grup B itu sendiri, ada Vietnam yang nampaknya sulit tergeserkan posisinya di peringkat teratas, diikuti Singapura di posisi dua dan Malaysia di peringkat tiga.

Pada semifinal Piala AFF 2022 nanti juga, akan digelar dua pertandingan, yakni home dan away, dimana Indonesia disebut akan menjadi tuan rumah lebih dulu.

“Untuk semifinal sepertinya kita akan bertemu Vietnam di kandang terlebih dahulu,” ungkap Shin Tae-yong, sebagaimana informasi yang diterima Holopis.com, Selasa (3/1).

Lanjutnya, Shin Tae-yong menyampaikan bahwa Timnas Indonesia akan melakukan persiapan dengan baik agar tidak mengecewakan supporter Tim Merah Putih yang akan datang langsung ke stadion nanti.

Meski begitu, pelatih asal Korea Selatan tersebut tetap akan melihat hasil pertandingan akhir Grup B Piala AFF 2022, Selasa (3/1).

“Tapi bagaimana pun juga kita ingin melihat pertandingan besok dan kita akan mempersiapakan yang terbaik untuk semifinal,” tukasnya.

Sebagai informasi, dua pertandingan pamungkas Grup B Piala AFF 2022 akan digelar hari ini Selasa (3/1), dimana Malaysia akan bertemu Singapura dan Vietnam sendiri akan melawan Myanmar.

Kini, Vietnam tengah memimpin Grup B Piala AFF 2022 dengan poin tujuh, memiliki poin yang sama dengan Singapura, namun Vietnam unggul agresifitas gol.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Klasemen Medali Jelang Penutupan PON XXI Aceh-Sumut 2024 : Jabar Teratas Jauh Ungguli DKI Jakarta

Jabar (Jawa Barat) berhasil menempati posisi teratas klasemen medali jelang penutupan PON XXI Aceh-Sumut 2024 hari ini, disusul DKI Jakarta dan Jatim di peringkat dua dan tiga.

China Open 2024 : Dejan/Gloria Lolos ke Semifinal Usai Sikat Wakil Malaysia

Pasangan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja berhasil melangkah ke babak semifinal China Open 2024, usai tampil ciamik di babak perempat final.

Jadwal China Open 2024 Hari Ini : 5 Wakil Indonesia Main

China Open 2024 memasuki babak perempat final, Indonesia pun akan menampilkan lima wakilnya di fase tersebut. Simak jadwal selengkapnya di artikel ini
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru