Sabtu, 21 September 2024
Sabtu, 21 September 2024

Pemerintah Upayakan Perbanyak Cuti Bersama di 2023

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN), Suharso Monoarfa berpandangan, bahwa Pemerintah perlu untuk mengupayakan kebijakan-kebijakan seperti memperbanyak cuti bersama dan long weekend pada tahun 2023.

Menurutnya, memperbanyak cuti bersama merupakan suatu upaya yang dapat dilakukan pemerintah untuk memulihkan kembali sektor pariwisata yang sempat terpuruk akibat Pandemi Covid-19.

“Pemerintah perlu mengupayakan kebijakan tambahan seperti memperbanyak cuti bersama dan hari libur di long weekend,” kata Suharso yang dikutip Holopis.com dari akun Instagram pribadinya, Jumat (23/12).

Di samping itu, kebijakan penambahan cuti bersama juga dibutuhkan, mengingat hari libur di tahun depan kebanyakan jatuh di hari Sabtu atau minggu.

“Hari libur nasional di tahun 2023 banyak yang jatuh di hari Sabtu atau Minggu, sehingga tidak memberikan long weekend,” tuturnya.

Adanya long weekend itu, menurut Suharso, tentu akan berdampak positif, dimana kunjungan masyarakat ke tempat-tempat wisata tentu akan meningkat, sehingga sektor pariwisata dapat segera pulih.

Mantan Ketua Umum PPP itu memprediksi, jumlah wisatawan nusantara akan pulih pada tahun 2022 hingga 2023. Sedangkan wisatawan mancanegara akan pulih pada tahun 2024 hingga 2025.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Kemenhub Dapat Tambahan Anggaran Senilai Rp6,69 Triliun Tahun 2025

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Republik Indonesia (RI) ...

Apakah Makan Es Bisa Membuat Gemuk?

Makan es, terutama dalam bentuk es krim atau dessert beku, sering kali menjadi camilan yang menyenangkan.

4 Tips Menyelamatkan Diri Dari Badai Berbahaya

Belakangan ini, beberapa wilayah di negara-negara Asia Tenggara dilanda topan dan badai yang berbahaya karena dampak dari pemanasan global.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru