HOLOPIS.COM, JAKARTA – Cristiano Ronaldo menilai bahwa Manchester United tidak mengalami kemajuan semenjak ditinggalkan pelatih tersuksesnya, Sir Alex Ferguson.

Bahkan, Cristiano Ronaldo menyebut harus ada perombakan secara besar-besaran apabila Manchester United ingin kembali sedia kala.

“Saya suka Manchester United, saya suka para penggemarnya, mereka selalu di sisi saya. Tetapi The Red Devils ingin melakukannya secara berbeda, mereka harus mengubah banyak hal,” ungkap Cristiano Ronaldo, saat diwawancarai Piers Morgan, Senin (14/11), seperti dikutip Holopis.com dari Talk TV, Selasa (15/11).

“Di sini kemajuannla NOL sejak Sir Alex Ferguson meninggalkan klub,” sambungnya.

Lanjutnya, Cristiano Ronaldo menyampaikan bahwa Manchester United dengan segala pemain berbakat yang ada, seharunya bisa bersaing di papan atas bersama klub besar lainnya.

“Seperti yang dikatakan Picasso, anda harus menghancurkannya untuk membangunnya kembali, dan jika mereka mulai dengan saya, bagi saya itu tidak masalah. Klub sebesar ini seharusnya berada di puncak, tetapi ini tidak terjadi, tidak ada alasan,” ujarnya.

Sebagai informasi, keluhan sekaligus kritik tajam Cristiano Ronaldo tersebut nampaknya cukup masuk akal, mengingat performa Manchester United yang belum kunjung meningkat sampai saat ini.

Meski sudah beberapa kali ganti kursi kepelatihan hingga belanja pemain secara besar-besaran, Manchester United tetap tak bisa menunjukkan taringnya seperti sedia kala.

Bahkan, Manchester United dengan segala pemain bintangnya kini bertengger di posisi lima klasemen sementara Liga Inggris, dan masih sangat rentan turun tahta.

Kemudian di kompetisi level Eropa pun, Manchester United gagal bersaing di Liga Europa, sehingga harus melalui babak play off untuk bisa masuk 16 besar, naasnya The Red Devils akan bertemu Barcelona di babak tersebut.