HOLOPIS.COM, JAKARTA – Menteri Agama Republik Indonesia, Yaqut Cholil Qoumas atau yang karib disapa Gus Yaqut dijadwalkan menghadiri peresmian Masjid Sheikh Zayed Solo. Dimana Presiden Joko Widodo yang akan meresmikannya secara langsung.
“Teragendakan,” kata Kepala Seksi Humas Kementerian Agama, Khoiron Durori saat dikonfirmasi Holopis.com, Minggu (13/11).
Perlu diketahui Sobat Holopis, bahwa Masjid Raya Sheikh Zayed Al-Nahyan (MRSZ) Solo merupakan sebuah masjid yang menjadi proyek kerjasama antara pemerintah Indonesia dengan Uni Emirat Arab (UEA).
Masjid tersebut pertama kali dilakukan ground breaking pada tanggal 6 Maret 2021 silam. Bahkan peletakan batu pertama itu juga dilakukan oleh Menteri Agama Gus Yaqut bersama Menteri BUMN Arick Thohir dan sejumlah pejabat dari utusan UEA.
Kemudian, masjid tersebut merupakan pemberian Pangeran Uni Emirat Arab (UEA) Sheikh Mohamed bin Zayed Al Nahyan untuk Presiden Joko Widodo sebagai bentuk hubungan yang baik antara UEA dengan Indonesia.
Rencananya, Presiden Joko Widodo bersama dengan Presiden UEA Mohamed Bin Zayed Al Nahyan akan melakukan peresmian secara langsung masjid yang berada di Kelurahan Gilingan, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo, Jawa Tengah itu.
Kabar peresmian ini juga dibenarkan oleh Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka. Ia menyampaikan bahwa Presiden Jokowi akan ke Solo usai tiba dari kunjungan kerja KTT ASEAN di Kamboja.
“Peresmian tanggal 14 November 2022, tanggal 14 pagi. Pulang dari Kamboja langsung sebelum ke G20 di Bali,” kata Gibran hari ini.
Agenda peresmiannya akan dilakukan sekitar pukul 07.00 WIB. Bahkan ia juga membenarkan bahwa agenda peresmian itu dimajukan dari jadwal sebelumnya yakni tanggal 17 November 2022. Pun demikian, dimajukannya jadwal peresmian sudah berdasarkan hasil kesepakatan dengan Presiden UEA.