Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

NBA Big Match GSW vs Cavaliers Hari Ini, Siapkan Camilan

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pertandingan super big match NBA antara Golden State Warriors (GSW) menghadapi Cleveland Cavaliers, akan digelar dalam hitungan jam dari sekarang.

Pertandingan GSW vs Cavaliers akan tersaji di Chase Center Arena pada lanjutan NBA, Sabtu (12/11) pukul 10.00 WIB.

Rivalitas keduanya tak perlu diragukan lagi, meski Golden State Warriors sejatinya unggul baik dari segi kualitas pemain maupun rekor pertemuan.

Tercatat, dalam lima pertandingan terakhir kedua tim, Golden State Warriors sukses merebut seluruhnya dengan kemenangan, secara beruntun atas Cleveland Cavaliers.

Meski begitu, saat ini keadaan sangat berbeda. Diketahui, Cleveland Cavaliers kini tengah dalam top performanya walaupun kalah dalam dua laga terakhir mereka.

Namun, Cleveland Cavaliers tetap kokoh di tiga besar klasemen, tepatnya di peringkat dua wilayah timur NBA dengan 0.727 poin.

Berbanding terbalik dengan sang juara bertahan, dimana Golden State Warriors saat ini tengah terdampar di peringkat 12 klasemen sementara dengan 0.364 poin.

Dengan demikian, pertarungan nanti diprediksi akan berjalan sengit karena keduanya bertekad untuk mencuri kemenangan pasti.

Sebagai informasi, pertandingan GSW vs Cleveland Cavaliers akan disiarkan secara langsung melalui platform streaming Vidio.com.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

China Open 2024 : Fajar/Rian Diganyang Malaysia!

Pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto harus terhenti langkahnya pada perempat final China Open 2024, usai takul di tangan wakil Malaysia Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Jack Miller Balapan di MotoGP 2025 Bersama Pramac Pakai Motor Yamaha

Jack Miller akan ikut dalam balapan MotoGP 2025, setelah resmi menandatangani kontrak dengan tim Pramac Racing Yamaha. Durasi kontrak yang ditawarkan, yakni selama satu musim.

China Open 2024 : Jonatan Christie Tembus ke Semifinal Usai Sikat si Kuda Hitam

Jonatan Christie berhasil melangkah ke babak semifinal China Open 2024, usai sukses mengandaskan perlawanan si kuda hitam asal tuan rumah Lei Lan Xi di babak perempat final.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru