Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

CCTV : Emak-emak Superhero Gagalkan Aksi Ini

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Terekam kamera CCTV, seorang emak-emak menjadi pahlawan di siang bolong, dengan menggagalkan aksi kriminalitas pencurian motor oleh dua orang pria di Bekasi, Jawa Barat.

Dikutip Holopis.com dari unggahan Instagram @gue_cikarang.co.id, Sabtu (5/11), aksi pencurian motor tersebut tepatnya terjadi di Perumahan Green Harmony Lubang Buaya, Setu, Kab. Bekasi pada Kamis (3/11) lalu sekitar pukul 12.12 WIB.

Dalam cuplikan video itu terlihat dua orang pria yang saling berboncengan menggunakan motor matic, dengan mengenakan kaos berwarna putih.

Terlihat seorang pria menunggu di atas motor, sedangkan satu pria lain sedang melancarkan aksinya membobol kendaraan roda dua milik warga sekitar.

Seiring dengan hal itu, sontak seorang emak-emak meneriaki ‘Maling’ dengan lantangnya sampai ke luar rumah, hingga membuat para pelaku lari kocar-kacir meninggalkan lokasi.

“Maling, maling, maling, maling,” teriak emak-emak.

Tak sampai disitu, dalam sorotan kamera CCTV lanjutannya, terlihat juga pelaku dikejar-kejar seorang pria yang diduga warga sekitar, namun pelaku berhasil melarikan diri.

https://www.instagram.com/p/Ckf6NNIgQX4/

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

CCTV : Pria Ini Curi HP di Mixue Klender Jaktim, Mukanya Jelas Banget!

Terekam kamera CCTV seorang pria mencuri sebuah ponsel/HP di toko minuman ternama Mixue, Klender, Jakarta Timur. Dari rekaman yang ada, nampak jelas sekali seperti apa wajah pelaku.

CCTV : Aksi Komplotan Begal di Bandung Bikin Merinding, Korban Kena Bacok

Sebuah rekaman dari sebuah kamera pengawas alias CCTV memperlihatkan komplotan begal yang menjalankan aksinya merampas sepeda motor milik korban.

CCTV : Multi Talenta, Wanita Ini Tutup Bagasi Mobil Pakai Kepala

Momen setelah belanja memang terkadang melelahkan dan rasanya ingin langsung istirahat di dalam rumah.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
[adrotate banner="1"]

Berita Terbaru