HOLOPIS.COM, JAKARTA – Bayern Munchen sukses melibas habis Inter 2-0 tanpa balas di laga terakhir babak penyisihan grup Liga Champions, Rabu (2/11) waktu dini hari.
Bermain di Allianz Arena, Bayern Munchen langsung tancap gas sejak awal pertandingan, meski Inter sempat membuat kejutan di 10 menit awal laga.
Inter sempat menghentak publik Die Roten di menit sembilan oleh gol pemain andalannya, Nicolo Barella, namun torehan tersebut harus dianulir wasit melalui VAR pertandingan.
Gol pertama Bayern Munchen pun lahir di menit 32 oleh Benjamin Pavard, ia sukses menyelesaikan assist Joshua Kimmich.
Kemudian gol kedua Bayern Munchen harus tercipta sedikit lebih lama, Eric Maxim Choupo-Moting sukses menambah kedudukan skor menjadi 2-0 di menit 72.
Dengan demikian, hasil kemenangan 2-0 Bayern Munchen tersebut mampu membuat Die Roten melaju ke babak 16 besar dengan rekor sempurna, yakni enam kemenangan beruntun di Grup C dan berstatus juara grup.
Sementara Inter lolos ke babak 16 besar Liga Champions dengan status runner-up, dengan mengoleksi 10 poin.