yandex
Jumat, 10 Januari 2025

4 Manfaat Daun Binahong Sebagai Obat Herbal

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Sobat Holopis, pernah mendengar sebutan daun binahong atau pohon binahong? mungkin sebutan tersebut terdengar asing. Tapi, tanpa disadari tanaman binahong sering dijumpai, loh. Ternyata daun binahong termasuk kedalam tanaman obat yang tersebar luas di seluruh Indonesia.

Daun Binahong atau Anredera cordifolia, merupakan tanaman yang berasal dari Tiongkok, di negara asalnya, daun binahong dikenal dengan sebutan Dheng San Chi. Tanaman ini bisa tumbuh di dataran tinggi hingga dataran rendah, termasuk dalam jenis tumbuhan merambat seperti daun sirih.

Daun binahong hijau memiliki ciri yakni daun sedikit tebal, daun agak berbentuk hati, permukaan daun licin, tangkainya pendek dan bisa dikonsumsi. Di Indonesia, daun binahong dikenal memiliki dua jenis, pertama daun binahong hijau dan merah, perbedaanya hanya pada warna batang dan serat tulangnya saja.

Daun Binahonh Hijau
Daun Binahong Hijau. [Gambar : Istimewa].
Sebagai salah satu tanaman obat yang mampu menyembuhkan berbagai macam penyakit dari ringan hingga berat. Berikut manfaat daun binahong untuk kesehatan tubuh :

Mencegah Resiko Diabetes

Salah satu manfaat daun binahong adalah sebagai obat penyakit diabetes. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa daun binahong mampu menurunkan kadar gula darah dalam tubuh, serta mencegah terjadinya kerusakan sel beta di pankreas yang sering terjadi akibat kondisi diabetes kronis.

Kandungan senyawa aktif flavonoid dalam daun binahong, bekerja dengan menghambat pemecahan dan penyerapan glukosa atau gula di usus, dan bisa meningkatkan produksi dan fungsi dari hormon insulin (hormon alami yang diproduksi oleh pankreas).

Mengurangi Resiko Penyakit Jantung dan Pembuluh Darah

Manfaat daun binahong selanjutnya, mampu mengurangi kadar kolesterol yang tinggi. Ternyata, kolesterol tinggi merupakan faktor pemicu resiko penyakit jantung. Pengendapan lemak dalam pembuluh darah merupakan kondisi penderita kolesterol tinggi. Dimana endapan lemak ini bisa menghambat peredaran darah, serta bisa pecah secara tiba-tiba dan membentuk gumpalan yang sering menyebabkan serangan jantung atau stroke dari yang ringan hingga berat.

Daun binahong telah digunakan sebagai obat tradisional atau herbal dalam pengobatan penyakit jantung dan stroke. Menurut penelitian, kandungan flavonoid yang ada dalam daun binahong bermanfaat untuk turunkan kolesterol.

Menyembuhkan Diare

Penyebab sakit diare bisa bermacam-macam, salah satunya keberadaan bakteri Escherichia coli pada saluran pencernaan. Ternyata daun binahong mampu menyembuhkan diare, karena mengandung zat flavonoid, minyak atsiri, saponin, terpenoid dan alkaloid pada daun binahong (Cassia Alata L) mempunyai peran sebagai antibakteri.
Mempercepat Penyembuhan Jerawat

Jerawat merupakan penyakit yang berada di permukaan kulit, muncul pada saat kelenjar minyak kulit produksi terlalu berlebih, sehingga terjadi penimbunan lemak yang menyumbat pori-pori kulit. Hal ini, menjadi tempat yang subur bagi tumbuh kembangnya bakteri Propionibacterium acnes penyebab jerawat. Daun binahong bisa menjadi salah satu pilihan untuk mengatasi jerawat, karena mengandung zat flavonoid dan antioksidan yang memiliki peran sebagai antibakteri.

Mampu Mengobati Asam Urat

Dari hasil penelitian, menunjukkan bahwa daun binahong bermanfaat sebagai obat asam urat, khasiatnya berasal dari kandungan flavonoid yang dapat menghambat pembentukan asam urat, sehingga bisa mencegah dan mengurangi resiko kambuhnya asam urat bagi penderita.

Nah dari 4 manfaat di atas, ternyata daun binahong sebagai obat herbal mampu mencegah berbagai penyakit dalam tubuh. Untuk Sobat Holopis yang ingin coba mengkonsumsi daun binahong, bisa mengolahnya dengan cara merebus daun binahong. Air rebusan tersebut bisa langsung diminum sebagai minuman herbal.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral