HOLOPIS.COM, JAKARTA – PSSI telah memutuskan bahwa pertandingan lanjutan kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, resmi digelar tanpa penonton. Hal itu dilakukan sebagai bentuk penghormatan terhadap korban dalam tragedi Kanjuruhan.
“Mulai pertandingan tanggal 3 hingga 9 Oktober grup B Kualifikasi Piala AFC U-17 2023 tanpa penonton. Hal ini demi menghormati serta menghargai saudara/i kita yang sedang berduka akibat insiden di Stadion Kanjuruhan, Malang,” ucap Sekjen PSSI, Yunus Nusi, sebagaimana informasi yang didapat Holopis.com dari laman resmi PSSI, Senin (3/10).
“Terkait ini kami sudah melakukan komunikasi dengan AFC dan mereka mendukung hal tersebut,” tambahnya.
Lanjut keterangannya, Yunus menyampaikan bahwa untuk penonton atau supporter yang sudah terlanjur membeli tiket pertandingan, dapat melakukan proses pengembalian uang/refund.
Laga kualifikasi Piala Asia U-17 2023 itu sendiri sejatinya sudah menggelar dua pertandingan, dimana sebelumnya ada Malaysia yang menang melawan Palestina dengan skor 4-0 dan Uni Emirat Arab dengan pesta sembilan golnya ke gawang Guam.
Terkait hal ini, timnas U-17 Indonesia akan berhadapan dengan Guam pada Senin (3/10) pukul 20.00 WIB.
Kemudian untuk selanjutnya timnas U-17 Indonesia bakal menghadapi Uni Emirat Arab Rabu (5/10), Palestina Jumat (7/10) dan Malaysia Minggu (9/10).