HOLOPIS.COM, JAKARTA – Sayap ayam barbeque merupakan salah satu menu yang harus Sobat Holopis coba. Menu ala restoran ini, bisa dengan mudah dicoba di rumah lho. Menu ini juga bisa masuk dalam daftar olahan menu ayam, sehingga kamu tidak perlu bosan dengan masakan itu-itu saja. Yuk simak resepnya!
Bahan :
Sayap ayam 1/4 kg
Bumbu :
- 2 sdm saus tiram
- 1 sdm bawang putih halus
- 1 sdt gula halus
- 1 sdm kecap asin
- 1 sdt bubuk cabai
- 1 sdt lada hitam
- 1/2 sdm minyak wijen
- Sedikit margarin
- Sedikit tepung kentang
Cara membuat :
- Potong sayap menjadi dua bagian, lalu cuci bersih.
- Setelah itu, balurkan sedikit tepung kentang ke sayap ayam, lalu remas-remas sebentar dan bilas dengan air.
- Campurkan semua bumbu kecuali tepung kentang, kemudian diamkan seharian di kulkas.
- Selanjutnya, oleskan sayap ayam dengan margarin, lalu panggang bolak balik sambil dioleskan bumbu. Panggang dengan oven dengan suhu 240 derajat celcius selama 20 menit.
- Sayap ayam siap disajikan.