Holopis.com JAKARTA, HOLOPISCOM – Warga di beberapa negara bisa menyaksikan gerhana bulan total, Rabu (26/5). Ilmuwan NASA mengatakan gerhana bulan total terjadi bersamaan dengan bulan purnama terbesar dan paling terang tahun ini.


Saat terjadi gerhana bulan total, bulan akan berwarna merah karena sinar matahari yang jatuh ke permukaan bulan dibiaskan oleh tepi bumi. Oleh sebab itu, peristiwa ini diberi nama super blood moon.
Berbeda dengan gerhana matahari, gerhana bulan total bisa diamati dengan mata telanjang.


(zik)