HOLOPIS.COM, JAKARTA – Peti mati Ratu Elizabeth II memulai perjalanan dari tempat ia meninggal dunia di Skotlandia. Ribuan orang berkabung akan berbaris menyambut rute jenazah dipindahkan.

Perpindahan peti mati Ratu Elizabeth II tersebut akan menandai dimulainya hari brekabung nasional yang akan berpuncak pada pemakaman kenegaraan di London pada 19 September mendatang.

Dilansir dari AFP, Minggu (11/9), seorang warga bernama Laura Burns mengatakan bahwa ini adalah momen bersajarah yang sedang disaksikan semua orang di seluruh dunia.

“Kita sedang hidup di momen bersejarah,” kata Laura. Ia pun berencana uhntuk melihat peti mati sang Ratu melewati Edinburgh, bertepatan dengan putranya yang sedang memulai kuliah di sana.

Mobil jenazah akan membawa peti mati dan melakukan perjalanan selama enam jam melalui kota-kota di Skotlandia sebelum akhirnya sampai di Edinburgh.

Peti mati Ratu Elizabeth II
Peti mati Ratu Elizabeth II.

Nantinya, jenazah Ratu Elizabeth II akan menetap di Edinburgh selama dua hari agar masyarakat bisa memberikan penghormatan.

Sementara itu, Raja Charles III akan melakukan perjalanan ke Edinburgh pada hari Senin (12/9) nanti untuk melakukan kebaktian doa.

Kemudian ketika sampai di London, jasad Ratu Elizabeth II akan berdiam selama empat hari, menjelang upacara pemakaman bersejarah yang akan disiarkan langsung dan disaksikan masyarakat seluruh dunia.

Ratu Elizabeth II meninggal dunia dengan damai di Istana Balmoral, Skotlandia pada hari Kamis (8/9) waktu setempat atau Jum’at (9/9) WIB. Ia adalah pemimpin kerajaan Inggris terlama sepanjang sejarah, selama 70 tahun.