HOLOPIS.COM, JAKARTA – Suzuki Hayabusa Edisi MotoGP dihadirkan, dalam acara Autolook Week Torino yang akan berlangsung 7 hingga 11 September 2022.

Dilansir dari RideApart, Kamis (8/9), tampilan Hayabusa ini menggunakan livery dari tim MotoGP Suzuki Ecstar dengan ciri khas warna biru, perak, merah dan kuning.

Pada bagian depannya, terpampang nomor para pembalap MotoGP Suzuki. Yakni, 36 milik Joan Mir dan satu motor lainnya menggunakan nomor 42 milik Alex Rins.

Modifikasi tampilan dilakukan, dengan melepas lampu depan, kaca spion, indikator belok, dan dudukan plat nomor.

Kemudian, pada bagian knalpot menggunakan full-system dari Akrapovic. Itu artinya, Hayabusas GP Edition adalah mesin track-only.

Suzuki Hayabusa memiliki kapasitas mesin sebesar 1.340cc inline-four, dengan tenaga yang bisa dihasilkan yakni 187 tenaga kuda dan torsi 110 ft-lbs.

Tidak hanya Hayabusa, Suzuki juga membawa motor lainnya seperti RG500 dan motor balap GSX-RR.