yandex
Jumat, 10 Januari 2025

Timsus Cium 3 Kapolda Terlibat Propaganda Versi Ferdy Sambo

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Kadiv Humas Mabes Polri, Irjen Pol Dedi Prasetyo membenarkan, bahwa Tim Khusus (Timsus) yang dibentuk Kapolri untuk menangani kasus pembunuhan Brigadir Yosua mendapatkan laporan, dimana ada 3 (tiga) orang Kapolda ikut terlibat menyebarkan propaganda dan cerita pembunuhan di Duren Tiga versi Ferdy Sambo.

“Ya, dari timsus sudah mendapatkan informasi tersebut,” kata Irjen Pol Dedi kepada wartawan di Senayan, Jakarta Pusat, Senin (5/9).

Pun demikian, ia belum bisa memberikan keterangan lanjutan dalam laporan tersebut. Termasuk siapa saja identitas Kapolda yang dimaksud, serta seperti apa peran aktifnya.

“Tentunya dari Timsus juga akan mendalami, apakah memang ada keterlibatan terkait menyangkut masalah kasus FS,” ujarnya.

Begitu juga terkait dengan informasi apakah laporan itu akan ditindaklanjuti dengan pemanggilan dan pemeriksaan kepada ketika Kapolda yang dimaksud atau tidak.

“Ya, nanti progresnya dari Timsus, yang jelas belum (ada rencana pemanggilan -red),” tandasnya.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral