HOLOPIS.COM, JAKARTA – Para pejabat kesehatan di Eropa sedang memikirkan strategi menghemat dosis vaksin. Salah satu cara yang sedang didiskusikan adalah dengan menghemat dosis,

“Badan Obat Eropa (EMA) sedang mendiskusikan pertimbangan penghematan dosis vaksin,” demikian diaktakan seorang juru bicara dilansir dari Reuters, Rabu (10/8).

Cara menghemat dosis atau dose-sparing ini adalah cara yang sebelumnya pernah dicoba pada vaksin-vaksin lain.

Beberapa vaksin yang pernah menggunakan cara ini adalah vaksin terhadap penyakit polio dan demam kuning.

Namun masih diperlukan banyak penelitian untuk mengetahui apakah cara ini bisa diaplikasikan pada cacar monyet.

Sementara itu, Amerika Serikat telah mendukung penggunaan vaksin sebanyak satu botol dan memberikan lima dosis yang terpisah.

Mereka pun menyuntikkan jumlah yang lebih kecil di antara lapisan kulit.
Vaksin yang diberikan disuntikkan ke dalam lapisan lemak yang berada di bawah kulit.

Semakin mengkhawatirkan, WHO belum lama ini menentukan bahwa cacar monyet telah menjadi darurat kesehatan global yang patut dikhawatirkan.

Untuk sementara, penemuan menunjukkan cacar monyet lebih mudah menular pada kalangan pria yang berhubungan seksual dengan pria lain.