HOLOPIS.COM, JAKARTA – Kuku menjadi salah satu penunjang penampilan agar terlihat lebih sempurna. Selain rambut, wajah, dan badan, sebagian orang rela mengeluarkan budget dan waktu yang tidak sedikit untuk memperindah kuku mereka.
Saat ini, sudah banyak sekali gaya dan style yang menarik pada kuku, seperti nail art, nail gel, kutek, dan lain-lain. Tidak jarang pula orang melakukan pemasangan kuku palsu atau extension pada kuku agar kuku terlihat panjang dan lentik.
Nah, daripada kamu pakai extension, yuk disimak cara mempercepat pertumbuhan kuku dengan mudah dan alami!
1. Stop gigit kuku!
Biasanya, kebiasaan menggigit kuku sering dilakukan oleh beberapa orang saat berada pada kondisi gelisah, banyak pikiran, cemas, stres, hingga iseng. Namun, ternyata kebiasaan ini dapat menghambat pertumbuhan kuku dan merusak bentuk kuku. Jadi, bagi kamu yang ingin memanjangkan kuku, stop gigit kuku! Alihkan perasaan cemas, gelisah, stress dan iseng kamu ke hal-hal yang lain.
Kamu pasti bisa! Semangat!
2. Asupan asam folat yang cukup
Asam folat merupakan salah satu jenis Vitamin B kompleks yang dapat larut dengan air. Kalian bisa menambah asupan asam folat dengan mengkonsumsi kacang-kacangan, sayuran hijau, ikan, hati sapi, telur, dan lain-lain.
Tidak hanya untuk perempuan hamil saja, asam folat juga penting untuk membantu memperbaiki sel-sel pembangun kuku. Selain itu, dengan asupan asam folat yang cukup juga dapat membantu pertumbuhan kuku agar lebih cepat dan kuat, sehingga kuku tidak mudah patah dan terkelupas.
3. Rendam dengan air beras
Selanjutnya, kamu bisa mencoba dengan merendam kuku ke dalam air beras atau air bekas cucian beras. Cara ini dinilai alami dan mudah untuk dilakukan, karena bahan yang digunakan dapat kita jumpai di sekitar kita. Air beras memang sudah terkenal sangat bermanfaat dalam dunia kecantikan, mulai dari mempercepat pertumbuhan rambut, mencerahkan wajah, mencegah penuaan dini, dan lain-lain.
Untuk mempercepat pertumbuhan kuku, kamu hanya perlu menyiapkan air bekas cucian beras dan rendam kuku selama kurang lebih 10 menit, lalu bilas kuku dengan air bersih. Untuk hasil yang maksimal, kamu dapat melakukan sebanyak 2-3 kali dalam seminggu. Wah mudah ya.
4. Hindari cairan pembersih kutek dan lem kuku
Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Side Effects of Nail Cosmetics, terlalu sering menggunakan bahan kimia pada kuku, seperti lem kuku dan penghapus kuku atau nail polish, dapat mengganggu kesehatan kuku. Akibatnya, kuku dapat menjadi kusam, berwarna kuning hingga kebiruan, kuku berlubang dan kering, tekstur berserat, dan lain-lain.
Maka dari itu, mulai hari ini, yuk stop penggunaan bahan kimia pada kuku!