HOLOPIS.COM, JAKARTA – Chelsea dikabarkan mulai membidik striker milik klub Red Bull Salzburg, yakni Benjamin Sesko di jendela transfer musim panas ini.
Dilansir dari Media Foot Jumat (29/7), Chelsea bertekad untuk memperkuat lini serang timnya meski telah kedatangan Raheem Sterling dari Manchester City. Maka dari itu, The Blues menaruh minat lebih untuk mendapatkan jasa Benjamin Sesko.
Laporan tersebut juga mengklaim bahwa Chelsea akan bersaing ketat dengan Manchester United, yang juga berminat mendatangkannya.
Meski begitu, belum ada informasi lebih lanjut berapa tawaran harga yang dilayangkan kepada Salzburg untuk Benjamin Sesko, baik oleh Chelsea maupun Manchester United.
Namun yang pasti, keduanya kini memang tengah membutuhkan sosok seorang striker tajam untuk mendongrak penampilannya di lapangan hijau.
Seperti halnya Chelsea, pasca gagal dalam beberapa kali percobaannya untuk mendatangkan striker, Chelsea dinilai tumpul di sisi serangannya.
Hal tersebut telah terbukti, di mana Chelsea gagal mendulang poin penuh dalam dua pertandingan terakhirnya dalam tur pra musim mereka.
Terakhir, Chelsea harus menyerah dengan skor 4-0 tanpa balas atas Arsenal. Kekalahan tersebut tentunya menjadi pukulan telak bagi skuad Thomas Tuchel, mengingat misinya di musim depan yakni bersaing dalam perebutan titel gelar juara Liga Inggris.
Maka dari itu, bukan tidak mungkin bahwa Chelsea diperkirakan bakal serius mendatangkan seorang striker tajam sebagai tumpuan lini depannya.