HOLOPIS.COM, JAKARTA – Draupadi Murmu resmi terpilih sebagai presiden ke-15 India. Draupadi telah menjadi presiden pribumi pertama dan wanita kedua yang memegang jabatan tersebut.

“Seorang anak perempuan India, dari komunitas pribumi, terlahir dari wilayah terpencil India Timur dan terpilih menjadi Presiden!” kata Narendra Modi di akun Twitternya @narendramodi, Jum’at (22/7).

Draupadi Murmu menjadi presiden keturunan pribumi, dan termuda di India, ia juga merupakan seorang wanita pertama yang terpilih sebagai Gubernur Jharkhand di tahun 2015.

Tak hanya itu, Draupadi Murmu ternyata juga Presiden India termuda yang lahir setelah hari kemerdekaan negara itu.

Draupadi Murmu memiliki latar belakang keluarga sederhana. Dekat dengah hati dan situasinya saat tumbuh kembang, ia berhasil naik pangkat melalui politik dalam memerangi kemiskinan, serta tragedy pribadi di salah satu distrik paling terpencil di negara itu.

Meski demikain, semangatnya untuk melayani masyarakat tetap berkobar dan berhasil menyelesaikan pendidikannya.