HOLOPIS.COM, JAKARTA – Klub raksasa asal Jerman yakni Bayern Munich dikabarkan telah mencapai kata sepakat dengan Juventus terkait kepindahan Matthijs De Ligt

Seperti dikutip dari cuitan Twitter resmi Fabrizio Romano @FabrizioRomano Senin (18/7), ia mengungkap bahwa kedua klub tersebut telah menjalin kesepakatan lisan untuk pemain wakil kapten timnas Belanda itu.

“Matthijs de Ligt ke FC Bayern, ini dia! kesepakatan lisan telah tercapai malam ini karena klub telah melakukan kontak sepanjang hari,” ungkapnya.

Fabrizio juga menuturkan bahwa, Bayern Munich telah menggolontorkan dana hingga sebesar 80 juta euro demi mendatangkan pemain dari klub dengan julukan Si Nyonya Tua tersebut.

“Tawaran akhir diterima oleh Juventus untuk paket senilai lebih dari 80 juta euro,” pungkasnya.

Kabarnya, pemain yang berposisi sebagai bek tengah itu akan diikat dengan kontrak oleh klub yang bermarkas di Allianz Arena itu hingga 5 musim kedepan.