Happy Asmara Ngamuk Usai Gilga Sahid Dinilai Penyanyi Bergaya Panggung Jelek, Nopek Terseret

Hosting Murah Indonesia

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Penyanyi dangdut koplo, Happy Asmara marah besar kepada komika Nopek Novian. Bukan tanpa sebab, hal ini karena konten Titik Kumpul yang menyingging Gilga Sahid.

“Budayakan ijin, kalo untuk hal-hal jelek dipake buat bahan sosmed, biar gak salah paham,” tulis Happy Asmara di insta story seperti dikutip Holopis.com, Rabu (19/2/2025).

Ia kesal karena kasus ini dianggap mencemarkan nama baik. Apalagi malah diminta bertanya apakah bahan jokes konten tersebut menyinggung atau tidak.

“Bukan malah disuruh tanya. Ada yang bisa ditoler dan tidak, bukan?,” sambungnya.

Gilga juga ikut membuat insta story yang serupa. Di mana ia membuat sindiran mengapa ada orang yang sok mengganggu lapak orang lain.

“Cari panggung untuk hidupi keluarga?. Mirisnya hidupmu saudara, melakukan segala hal demi eksistensi belaka,” tulis Gilga.

“Seberapa besar wadahmu sampai ganggu lapak tetangga?,” sambungnya.

Merasa disindir karena dimention banyak orang, Nopek pun bereaksi.

“Tangi turu kaget moco stoeries e mbak heppy,” tulis Nopek.

Dalam penjelasannya, Nopek menegaskan tak pernah mengebut nama dalam tayangan Titik Kumpul itu.

“Jajal rungokne neh, ora ngomong opo-opo kok tiba-tiba DM full. Pripun niki, obah sak obah kok salah,” tukasnya.

Bermula Saat Podcast Titik Kumpul

Sebelumnya diketahui, bahwa Abdur Arsyad melempar pertanyaan kepada teman-temannya, kira-kira siapa penyanyi yang memiliki gaya panggung jelek.

“Kita cari vokalis yang kalau manggung jelek, ya,” ucap Abdur.

Sontak beberapa temannya pun menyatakan tidak ada. Para penyanyi tentu berperforma baik ketika berada di atas panggung.

Namun saat itu, salah satu host yakni Arie Kriting pun bertanya Nopek yang menjadi audiens dalam podcast tersebut. Tak terdengar suara dari Nopek, namun Arie langsung menyebut nama Gilga Sahid, salah satu penyanyi pop jawa yang merupakan suami Happy Asmara.

Sontak gegara video tersebut, netizen pun heboh khususnya para fans berat Happy Asmara maupun Gilga Sahid.

Screenshot 20250219 144826

Bahkan ada yang mengajak penggemar untuk membacakan surat Yaasin untuk Nopek Novian agar ada balasan dari Tuhan kepada komedian asal Madiun itu. Akhirnya, Nopek pun pasrah dengan tingkah para fans berat pasangan penyanyi tersebut.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Cloud Hosting Enterprise

Bingung cari hosting murah dengan kecepatan super ngebut ?. Pakai aja layanan Cloud Hosting Enterprise dari Niagahoster, dapatkan jangkauan pengunjung bejibun sekarang juga.

Berita Terkait
Perlu dibaca

Breaking News : Mat Solar Meninggal Dunia

Pemeran Bang Juri di serial Bajaj Bajuri sekaligus pemeran Haji Sulam di sinetron Tukang Bubur Naik Haji, Nasrullah alias Mat Solar meninggal dunia di usianya yang ke 62 tahun.

Berita Terbaru

5 Terpopuler