JAKARTA – Saat Anda memesan makanan secara online, apa kemasan yang digunakan untuk menempatkan makanan tersebut? Pernahkah Anda menerima makanan yang dikemas pada wadah plastik hitam?
Banyak orang tidak mengetahui bahwa kemasan makanan dari plastik berwarna hitam sangat tidak aman untuk makanan, apalagi jika dipakai berulang kali.
Baru-baru ini ada sebuah penelitian yang menganalisis 203 produk dari plastik hitam. Penelitian yang diterbitkan jurnal ilmiah Chemosphere tersebut menyatakan bahwa sekitar 85% produk kemasan yang dibuat dari plastik hitam mengandung bahan kimia beracun yang tahan api yang disebut DecaBDE.
Berdasarkan penelitian itulah para ahli meminta agar konsumen turut mewaspadai penggunaan kemasan makanan dari kemasan plastik berwarna hitam.
Menurut Dr Aravind Badiger, direktur teknis BDR Pharmaceuticals, peralatan dan wadah yang dibuat dari plastik hitam berisiko menyebabkan kanker karena mengandung bahan penghambat api beracun.
Bahan kimia tersebut –terutama jika digunakan untuk membungkus makanan panas- terbukti sangat mudah bermigrasi ke dalam makanan dan menyebabkan kerusakan pada sel dan jaringan tubuh seiring berjalannya waktu.
“DecaBDE (Decabromodiphenyl ether) dan senyawa serupa yang diduga bersifat karsinogen dan ‘pengganggu endokrin’, dapat mengganggu sistem hormonal dan berpotensi menyebabkan kanker,” kata Dr Aravind.
Direktur Onkologi Medis HCG Cancer Center Dr Sachin Trivedi sangat setuju dengan pernyataan Dr Aravind. Ia menambahkan, plastik hitam juga sering diproduksi dengan tambahan kandungan zat seperti bisphenol A (BPA) dan ftalat. Keduanya ini terkait dengan penyakit kardiovaskular, diabetes, dan masalah reproduksi.
Yang Bisa Anda Lakukan sebagai Konsumen
Menurut para ahli, ada cara yang bisa Anda lakukan sebagai konsumen untuk mengurangi risiko penggunaan kemasan ‘DecaBDE’. Di antaranya:
1. Yang pertama dan utama adalah, “Ganti peralatan dapur plastik dengan peralatan bebas plastik untuk membantu mengurangi paparan secara keseluruhan terhadap bahan plastik berbahaya,” kata Megan Liu, Manajer Sains dan Kebijakan untuk Toxic-Free Future, sebuah kelompok advokasi lingkungan.
2. Membersihkan debu, mengepel, dan menyedot debu secara teratur untuk menghilangkan debu yang mungkin terkontaminasi plastik dan bahan kimia berbahaya lainnya.
3. Rutin mencuci tangan
4. Pastikan ventilasi di rumah Anda baik untuk membantu membuang paparan bahan kimia.
5. Jangan menggunakan ulang wadah/kemasan yang dibuat dari plastik hitam. “Banyak orang mencuci dan menggunakan kembali wadah plastik hitam tempat makanan mereka, dan ini bisa sangat membahayakan kesehatannya.”
6. Jangan menggunakan microwave atau memanaskan wadah plastik hitam berisi makanan, karena panas dapat melarutkan bahan kimia DecaBDE ke dalam makanan atau hal lain yang bersentuhan langsung dengannya.”
Untuk menyempurnakan keenam hal di atas, Megan juga berharap adanya kesadaran dari produsen untuk tidak menggunakan plastik jenis tersebut. “Beberapa produsen juga harus memiliki kebijakan yang tegas mengenai peniadaan bahan yang mengandung DecaBDE dari produk mereka.”
Mudah-mudahan dengan langkah-langkah di atas, Anda bisa terhindar dari paparan bahan kimia DecaBDE dan risiko kanker. Sehat selalu!