JAKARTA – Hasil pertandingan Leicester vs Arsenal masih sama kuat 0-0 di babak pertama. The Gunners tampil mendominasi permainan, namun sejumlah peluang yang diciptakan gagal berbuah gol.
Pertandingan antara Leicester vs Arsenal itu sendiri berlangsung di King Power Stadium, pada Sabtu (15/2) malam WIB.
Dalam pertandingannya, Arsenal langsung tancap gas sejak awal, The Gunners pun mampu memegang kendali permainan dan memaksa Leicester untuk tampil bertahan sedemikian rupa.
Peluang pertama Arsenal terjadi pada menit delapan, dimana umpan terobosan Martin Odegaard diterima Leandro Trossard, namun sontekannya masih lemah dan mudah ditangkap kiper Hermansen.
Semenit kemudian giliran Leicester yang melakukan percobaan, tembakan voli Ndidi menghujam deras ke gawang Arsenal, namun bisa diamankan kiper David Raya.
Arsenal terus menggempur pertahanan Leicester, namun aliran bola kerap buntu ketika sampai ke area pertahan Leicester.
Peluang Arsenal didapat pada menit 34 lewat serangan cepat, namun tembakan Sterling masih bisa diblok bek Leicester.
Setelah itu, ada peluang emas dari Trossard. Umpan terobosan Odegaard gagal dikontrol Trossard, padahal gawang di depan mata.
Menjelang laga berakhir, Arsenal sempat dikejutkan dengan sundulan berbahaya Ndidi, namun beruntung bagi The Gunners, tandukannya itu melenceng tipis.
Babak pertama pun ditutup dengan skor kacamata alias 0-0.