HOLOPIS.COM, JAKARTA – Tiga mobil ringsek akibat pohon jenis flamboyan tumbang di Jalan Kalileo 4 (samping Gedung Kementerian Keuangan) Kelurahan Senen, Kecamatan Senen, Sabtu 15 Februari 2025. Kerusakan ketiga mobil yang tengah terparkir tersebut akan di klaim oleh asuransi Pemprov Daerah Khusus Jakarta.
Kepala Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Adminstrasi Jakarta Pusat, Mila Ananda mengatakan, pohon tumbang tersebut terjadi sekitar pukul 08:30.
“Lalu kita datang dan langsung melakukan evakuasi pada pukul 09:50,” kata Mila saat dihubungi Holopis.com, Sabtu (15/2).
Dikatakan Mila pohon tersebut tumbang lantaran kondisinya yang sudah tua dan berada di luar pagar Gedung Kementerian Keuangan, sehingga masih menjadi tanggungjawab Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Provinsi Daerah Khusus Jakarta.
“Jenis pohon flamboyan dengan diameter 50 cm dan tinggi tujuh meter, pohonnya sudah tua sehingga tumbang mengenaik tiga mobil yang terparkir,” jelasnya.
Untuk mengevakuasi pohon tersebut, pihaknya mengerahkan lima petugas yang dibekali golok serta gergaji mesin dan satu unit dump truk untuk mengangkut batang pohon.
Beruntung lanjut Mila, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Ketiga mobil itu juga telah di data oleh Sudin Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Pusat, untuk kemudian diteruskan ke Dinas Pertamanan dan Hutan Kota DKJ untuk klaim asuransi.
“Nanti dari pihak asuransi berkontrak dengan dinas akan menghitung dampak kerugian dari peristiwa ini,” imbuh Mila.
Mila mengimbau bagi pengendara untuk tidak memarkirkan kendaraanya dibawah pohon, terlebih saat cuaca sedang hujan deras.
“Kami selalu mengumbau untuk sebisa mungkin tidak parkir di bawah pohon. Karena rawan tumbang maupun sempal,” tutupnya.