JAKARTA – Presiden ke-7 RI Jokowi (Joko Widodo) menyambut gembira dukungan Partai Gerindra untuk kembali mengusung Prabowo Subianto sebagai presiden dua periode.
Jokowi bahkan memastikan bahwa dirinya bakal mendukung penuh apabila Prabowo benar-benar maju di Pilpres 2029 mendatang.
“Oh sangat bagus. (Siap) mendukung penuh,” kata Jokowi dalam pernyataannya pada Jumat (14/2).
Mantan Wali Kota Solo itu menilai bahwa Prabowo merupakan sosok yang mempunyai jiwa kepemimpinan yang kuat serta mempunyai visi ekonomi dan politik.
“Memiliki leadership yang kuat, memiliki visi politik, visi ekonomi, visi sosial, visi pertahanan, dan lain-lain, saya melihat sangat bagus,” ujarnya.
Diketahui sebelumnya bahwa Partai Gerindra meminta Prabowo Subianto agar maju lagi sebagai capres pada 2029. Hal itu merupakan salah satu keputusan dalam Kongres Luar Biasa (KLB) di kediaman Prabowo di Hambalang, Jawa Barat pada Kamis (13/2).
Sekjen Gerindra, Ahmad Muzani, menyebut Prabowo telah memberi jawaban. Muzani menyebut Prabowo meminta waktu untuk menyelesaikan tugasnya sebagai presiden.
“Meminta Pak Prabowo menjadi calon presiden dari Partai Gerindra pada Pilpres 2029. Kongres meminta Pak Prabowo agar bersedia maju kembali sebagai calon presiden pada Pilpres 2029,” kata Muzani.
“Beliau menjawab, ‘insyaallah’, namun meminta waktu untuk menyelesaikan tugasnya sebagai presiden dan memenuhi janji kepada rakyat,” tambahnya.