JAKARTA – Pasangan Rinov Rivaldi/Lisa Ayu Kusumawati sukses membawa Indonesia unggul 1-0 atas Hong Kong pada laga perdana Grup B Kejuaraan Badminton Beregu Campuran Asia 2025 (Badminton Asia Mixed Team Championship 2025).
Sebelumnya diketahui, Kejuaraan Badminton Beregu Campuran Asia 2025 itu sendiri berlangsung di Conson Gymnasium, Qingdao, China.
Indonesia sendiri yang tergabung dengan Grup B, berhadapan terlebih dahulu kontra Hong Kong di laga perdana, dimana pasangan Rinov Rivaldy/Lisa Ayu Kusumawati tampil pertama menghadapi Lui Chun Wai/Fu Chi Yan.
Duel pun berlangsung sengit, dimana Rinov Rivaldy/Lisa Ayu Kusumawati harus tertinggal lebih dulu di set pertama dengan skor 18-21 dari Lui Chun Wai/Fu Chi Yan.
Kemudian kapten Rinov bersama Lisa pun sukses tampil ciamik di set kedua dengan kemenangan telak 21-8, sehingga memaksa wakil Hong Kong itu lanjut main di set ketiga.
Rinov/Lisa pun berhasil mengunci kemenangan dengan skor sengit 21-19. Praktis, Rinov/Lisa menang 2-1.
Dengan demikian, hasil kemenangan Rinov Rivaldy/Lisa Ayu Kusumawati itu membawa Indonesia unggul 1-0 atas Hong Kong.
Setelah ini, akan ada penampilan dari tunggal putri atas nama Putri Kusuma Wardani yang akan melawan Yeung Sum Yee.