HiburanMusikMaroon 5 Gemparkan Jakarta, Adam Levine Buka Baju Bikin Penonton Histeris

Maroon 5 Gemparkan Jakarta, Adam Levine Buka Baju Bikin Penonton Histeris

JAKARTA – Band pop rock asal Amerika Serikat Maroon 5 baru saja menjumpai para penggemar mereka di Jakarta, Indonesia pada hari Sabtu malam (1/2) di Jakarta International Stadium (JIS). Ribuan penggemar pun tampak sudah memadati area JIS sejak sore demi bisa menonton aksi Adam Levine dan kwan-kawan.

Tak lama setelah menunggu di dalam stadion, Adam Levine dkk pun muncul ke panggung dan menyapa para penonton.

“Senang bisa kembali ke Jakarta, kami cinta kalian semua!,” kata Adam Levine, dikutip Holopis.com di JIS (1/2).

Maroon 5 kemudian membawa beberapa lagu populer mereka dengan Animals, One More Night, This Love, dan masih banyak lagi.

Adam Levine lalu membuka baju singlet putihnya yang langsung disorot secara jelas oleh kamera. Tubuh Adam yang penuh dengan keringat pun langsung membuat para penonton di area JIS semakin histeris.

“Aaaaaaa!,” teriakan para penonton.

Saat membawakan Lost Stars, suasana semakin mellow dan membuat penonton jadi merasa semakin intim dengan para member Maroon 5.

Adam Levine juga merekam situasi para penonton ketika ia membawakan lagu Lost Stars.

Selain Lost Stars, Maroon 5 juga membawakan beberapa lagu populer lainnya seperti Moves Like Jagger, Sugar, dan Girls Like You.

Sebagai informasi, ini adalah ketiga kalinya Maroon 5 mengadakan konser di Indonesia. Sebelumnya, Maroon 5 sudah pernah datang ke Indonesia pada tahun 2011 dan 2012.

Maroon 5 adalah grup musik pop rock asal Los Angeles, California yang beranggotakan Adam Levine, Jesse Carmichael, James Valentine, Matt Flynn, PJ Morton, dan Sam Farrar.

Maroon 5 telah meraih banyak penghargaan, di antaranya Grammy Award, Anugerah Musik Billboard, dan Anugerah Musik Amerika.

Whatsapp Channel

Cloud Hosting Enterprise

Bingung cari hosting murah dengan kecepatan super ngebut ?. Pakai aja layanan Cloud Hosting Enterprise dari Niagahoster.

Hosting Murah Indonesia
spot_img

Terpopuler

Satu Rubrik
Patut Dibaca