JAKARTA – Persib Bandung akan menjamu PSM Makassar pada lanjutan Liga 1 pekan ke-21. Kapten Pangeran Biru Marc Klok pun optimistis dengan kesiapan dan modal yang ada, timnya bisa meraih kemenangan di laga tersebut.
Sebelumnya diketahui, pertandingan antara Persib vs PSM Makassar berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (1/2) pukul 19.00 WIB.
Persib jelas lebih diunggulkan untuk bisa memeluk kemenangan. Selain faktor tuan rumah, Pangeran Biru juga bermodalkan kemenangan berharga atas Arema FC pekan lalu, dengan skor 1-3.
Ambisi Persib untuk terus ada di posisi teratas pun jadi pemicu meraih tiga poin pada laga nanti. Klok menyampaikan, secara persiapan, timnya sudah oke dan siap tempur lawan PSM Makassar.
“Persiapan cukup baik, kami ada spirit yang luar biasa setelah menang di Arema. Kami fokus untuk pertandingan besok melawan Makassar,” ungkap Klok, seperti dikutip Holopis.com dari situs resmi Liga 1.
Namun di sisi lain, Klok tetap tak menganggap enteng PSM Makassar. Namun, keyakinan menang di kandang sendiri itu tetap digaungkan.
“Ini pertandingan yang berat, mereka punya tim cukup baik. Tapi ini kandang kami, pasti main untuk menang besok. Saya yakin semua pemain sudah siap,” imbuhnya.
Ada pun pernyataan datang dari gelandang Persib, Tyronne del Pino, ia sepakat bahwa lawan PSM Makassar tidak lah mudah. Terlebih lagi menurutnya, PSM punya materi pemain yang baik.
“Jadi ini akan menjadi pertandingan yang sulit bagi kami. Tapi seperti yang saya katakan kepada anda, ini seperti final untuk tim kami. Setiap pertandingan penting bagi kami,” ungkapnya.
“Bagi saya, mereka tim yang kuat juga dalam bertahan. Mereka tim yang solid, kuat dalam pertahanan. Kami harus berjuang untuk mendapatkan tiga poin, berjuang untuk terus berada di posisi pertama. Itu harus menjadi mentalitas kami,” pungkasnya.