JAKARTA – Asnawi Mangkualam nampaknya menatap tahun baru dengan senyuman, sebab punggawa Timnas Indonesia tersebut sepakat menandatangani perpanjangan kontrak bersama Port FC selama 4 tahun lamanya.
Perpanjangan kontrak tersebut diumumkan langsung Port FC tepat pada malam tahun baru, Selasa (31/12), dimana Asnawi Mangkualam kemudian bakal terus membela klub asal Thailand itu sampai tahun 2029 mendatang.
“Bersiaplah untuk mengucapkan selamat tinggal pada tahun 2024. Mari kita menuju tahun 2029!” tulis pengumuman Port FC, seperti dikutip Holopis.com.
“Port FC mengumumkan konfirmasi kontrak baru dengan Asnawi Mangkualam, punggawa Timnas Indonesia kembali, dan akan bersama klub selama 4 tahun atau hingga akhir musim 2028/2029,” lanjutnya.
Di sisi lain, seiring dengan pengumuman tersebut, Asnawi Mangkualam juga turut mengunggah perpanjangan kontrak tersebut, dengan memperlihatkan jersey Port FC bernomor punggung 2029.
“Saya tidak akan pernah berhenti… 2029,” kata Asnawi.
Sebagai informasi tambahan, Asnawi Mangkualam sendiri didatangkan Port FC pada Januari 2024 lalu dari klub Korea Selatan, Keonnam Dragons.
Sejak didatangkan tersebut, Asnawi Mangkualam jadi salah satu pemain yang diandalkan Port FC di lini pertahanannya.
Asnawi telah tampil sebanyak 30 laga dengan Port FC di semua kompetisi, dengan sukses menorehkan satu gol dan empat assist.
Tantangan bagi Asnawi pun belum tuntas, ia harus bekerja lebih keras lagi membawa Port FC untuk bisa merangkul trogi Liga Thailand musim ini.
Port FC kini ada di posisi 3 klasemen sementara, dengan mengoleksi 26 poin. Asnawi cs tertinggal dari Bangkok United di posisi dua dengan 30 poin, dan tertinggal dari Buriram United di posisi pertama dengan 39 poinnya.