HolopisOlahragaManchester United Dapat Lampu Hijau Boyong Leny Yoro dari Lille

Manchester United Dapat Lampu Hijau Boyong Leny Yoro dari Lille

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Manchester United dikabarkan telah mendapatkan lampu hijau dari Lille untuk bisa memboyong Leny Yoro di bursa transfer pemain musim panas ini.

Sebelumnya diketahui, bahwa Manchester United memang tengah mengincar betul Leny Yoro dari Lille. Hal itu terjadi karena kegagalan Setan Merah dalam mendatangkan bek Everton, Jarrad Branthwaite.

Manchester United sebelumnya telah mengajukan dua tawaran sekaligus untuk mendapatkan tandatangan Jarrad Brantwaite, namun seluruh proposal tersebut kabarnya ditolak mentah-mentah oleh Everton.

Sampai pada akhirnya Manchester United mengalihkan pandangannya ke Leny Yoro. Bahkan, tawaran sudah dibuat oleh Setan Merah kepada Lille selaku pihak klub pemilik sang pemain.

Seiring berjalannya waktu, dikutip Holopis.com dari Sky Sports, Lille lantas diklaim telah mempersilakan Manchester United untuk bisa membeli Leny Yoro.

Di sisi lain, Manchester United telah menyodorkan tawaran sebesar 42 juta Poundsterling demi Leny Yoro.

Namun, ada laporan tersebut juga kemudian menyebutkan bahwa Leno Yoro sejatinya ingin hengkang dari Lille, namun tidak ke Manchester United, melainkan ke Real Madrid.

Kendati demikian, Lille saat ini dalam kondisi yang sulit, sebab Leny Yoro sendiri hanya memiliki sisa kontrak sampai musim depan saja.

Maka dari itu, Lille harus melepas Leny Yoro di bursa transfer pemain musim panas ini apabila tidak ingin kehilangannya dengan status bebas transfer.

Hingga kini perkembangan transfer antara Manchester United dengan Lille soal Leny Yoro itu sendiri masih berjalan, dan belum menemukan titik terang sepenuhnya.

WhasApp Channel

Ikuti akun WhatsApp Channel kami untuk mendapatkan update berita pilihan setiap hari.

Berita Terbaru

Berita Terkait