Profil Maarten Paes, yang Baru Saja Bergabung ke Ajax

1 Shares

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Nama Maarten Paes belakangan menjadi perbincangan hangat di kalangan pecinta sepak bola Indonesia. Kiper Timnas Indonesia ini ramai dikabarkan akan melanjutkan kariernya ke klub besar Belanda, Ajax Amsterdam.

Informasi tersebut langsung menyita perhatian publik, mengingat status Paes sebagai penjaga gawang utama yang kini membela Indonesia di level internasional.

- Advertisement -

Biodata Maarten Paes

  • Nama lengkap: Maarten Vincent Paes
  • Tanggal lahir: 14 Mei 1998
  • Tempat lahir: Nijmegen, Belanda
  • Usia: 27 tahun
  • Tinggi badan: 1,91 meter
  • Posisi: Penjaga gawang

Latar Belakang

Maarten Paes lahir dan tumbuh di Belanda, negara yang dikenal memiliki tradisi sepak bola kuat. Ia mengembangkan karier profesionalnya di Eropa sebelum kemudian berkiprah di Amerika Serikat bersama FC Dallas yang berlaga di Major League Soccer. Meski lahir di Belanda, Paes memilih memperkuat Tim Nasional Indonesia dan sejak itu menjadi salah satu sosok penting di bawah mistar gawang Garuda.

Posturnya yang menjulang serta refleks yang dinilai solid membuat Paes dikenal sebagai kiper dengan karakter modern, mampu beradaptasi dengan permainan berbasis distribusi bola dari belakang.

- Advertisement -

Perjalanan Karier

Sebelum bermain di Amerika Serikat, Maarten Paes sempat meniti karier di Belanda dan dikenal sebagai mantan penjaga gawang FC Utrecht. Pengalamannya di kompetisi Eropa menjadi modal penting dalam perjalanan profesionalnya.

Saat ini, Paes tercatat sebagai pemain FC Dallas. Namun, namanya kembali mencuat setelah muncul kabar bahwa ia akan bergabung dengan Ajax Amsterdam. Informasi tersebut disampaikan oleh jurnalis spesialis transfer pemain, Fabrizio Romano, yang menyebut Paes dikabarkan bakal dikontrak hingga Juni 2009. Kabar ini langsung memicu berbagai reaksi, khususnya dari publik sepak bola Indonesia.

Sebelumnya, Paes juga sempat dikaitkan dengan klub papan atas Super League Indonesia, Persib Bandung. Bahkan, sempat berkembang narasi bahwa kepindahannya ke klub Indonesia tersebut hanya tinggal menunggu waktu. Namun, rumor tersebut meredup seiring mencuatnya kabar ketertarikan Ajax.

Sorotan Publik

Kabar potensi bergabungnya Maarten Paes ke Ajax Amsterdam membuat media sosial ikut ramai. Akun Instagram Paes dipenuhi komentar dari netizen Indonesia yang memberikan beragam respons.

Sebagian menyampaikan kebanggaan karena Paes tetap berkarier di level kompetisi luar negeri, sementara lainnya menanggapi rumor kepindahannya dengan antusias dan rasa penasaran.

- Advertisement -
Ikuti kami di Google News lalu klik ikon bintang. Atau kamu juga bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapat update 10 berita pilihan redaksi dan breaking news.
1 Shares
💬 Memuat kolom komentar Facebook...
Cloud Startup - Bikin Website Kamu Makin Ngebut

Berita Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

holopis